Stadion Taruna Sakti

Stadion Taruna Sakti adalah stadion sepak bola yang terletak di Kota Batam, Kepulauan Riau, Indonesia. Stadion ini berada di Kawasan Industri McDermott. Stadion ini merupakan salah satu stadion kandang dari klub sepak bola PS Batam dan SSB Erdeka Muda.

Stadion ini berada di daerah Batu Ampar. Stadion ini menjadi saksi bisu pertandingan-pertandingan sepak bola, contohnya Festival McDermott Cup dan Batam Champions Trophy 2013.

Di Batam, juga ada stadion lain yang bernama Stadion Temenggung Abdul Jamal yang berada di daerah Muka Kuning.


Kembali kehalaman sebelumnya