Pulau Failonga adalah salah satu pulau yang ada di Kota Ternate, Maluku Utara, Indonesia.[1] Pulau Failonga termasuk salah satu pulau tak berpenghuni di Indonesia.[2] Pulau Failonga memiliki luas lahan yang kurang dari 0,09 hektare. Perairan di Pulau Failonga merupakan perairan dengan permukaan tanah dasar laut yang dangkal. Wilayah perairan di Pulau Failonga sebagian besar ditutupi oleh terumbu karang. Tutupan terumbu karang di Pulau Failonga tidak lengkap. Permukaan tanahnya ditutupi oleh pasir. Di perairan Pulau Failonga juga tidak ada ekosistem alga maupun padang lamun.[3] Luas tutupan terumbu karang yang mengelilingi Pulau Failonga adalah 9,9 hektare. Pulau Failonga memiliki garis pantai di bagian pesisir yang membentang sepanjang 450 meter.[4]
Referensi
- ^ MC Kota Tidore (23 Maret 2021). "InfoPublik - Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tidore Minta Pimpinan OPD Pemkot Tidore Kerja Kalaborasi". infopublik.id. Diakses tanggal 10 Juli 2021.
- ^ Ulhaz, M. Rahmat (31 Mei 2017). "Di Balik Keindahan Pulau Mare..." Mongabay.co.id. Tidore. Diakses tanggal 10 Juli 2021.
- ^ Prayudha, Bayu (2012). Giyanto, ed. "Pemetaan Sumberdaya Kepesisiran Melalui Teknologi Penginderaan Jauh di Perairan Ternate, Tidore dan Sekitarnya" (PDF). Ekosistem Pesisir Ternate, Tidore dan Sekitarnya, Provinsi Maluku Utara 2012: 14. ISBN 978-979-3378-55-8.
- ^ Makatipu, dkk. (2015). Survei Baseline Coremap CTI Kondisi Terumbu Karang dan Ekosistem Terkait di Ternate, Tidore dan Sekitarnya, Maluku Utara. Jakarta: Pusat Penelitian Oseanografi, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia. hlm. 18. [pranala nonaktif permanen]