Muktamar NU (Nahdlatul Ulama) adalah permusyawaratan tertinggi di dalam organisasi Nahdlatul Ulama' yang diselenggarakan setiap lima tahun sekali. Puncak acara di dalam Muktamar NU ini adalah pemilihan dan penetapan Rais 'Aam dan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama. Selain itu di dalam Muktamar NU juga diadakan Bahtsul Masail, yakni membahas dan menetapkan fatwa atas persoalan mengenai masalah keagamaan, kehidupan berbangsa, serta pelaksanaan saran-saran dari ulama dan sesepuh.[1][2]
Artikel atau bagian ini tidak memiliki informasi jelas yang membedakan antara hal yang fakta dan fiksi. Bantulah memperbaikinya sehingga memenuhi standar kualitas Wikipedia.