Sikatan bubik
Sikatan bubik (Muscicapa latirostris) adalah spesies burung dari keluarga Muscicapidae, dari genus Muscicapa. Burung ini merupakan jenis burung pemakan serangga, kumbang, lebah, larva kunang-kunan dan memiliki habitat di tepi hutan, hutan perbukitan, hutan terbuka, kebun. Ciri-ciriSikatan bubik memiliki tubuh berukuran kecil (12 cm). Warna coklat keabu-abuan. Ras pengembara latirostris: Tubuh bagian atas coklat abu-abu. Tubuh bagian bawah keputihan. Sisi dada dan sisi tubuh abu-abu kecoklatan. Lingkar mata putih. Ras Kalimantan umbrosa: lebih kecil. Lebih gelap, terutama pada kepala. Ras pengembara williamsoni: lebih coklat. Tersapu warna karat pada tubuh atas. Sisi tubuh bercoret kuning tua. Lingkar mata kuning tua. Iris coklat, paruh hitam, pangkal rahang bawah kuning, kaki hitam. Burung ini memiliki kebiasaan hidup sendirian atau dalam kelompok campuran, menangkap serangga dari tenggeran di atas pohon, menggeletarkan ekor dengan cara khas ketika kembali bertengger. Penyebaran
GaleriReferensi
|