Sekolah Tinggi Informatika dan Komputer Indonesia (STIKI) Malang merupakan lembaga pendidikan tinggi yang memfokuskan diri pada bidang informatika. STIKI Malang merupakan salah satu perguruan tinggi di Kota Malang, yang mencetak lulusan Sarjana dan Ahli Madya di bidang Informatika dan Desain Komunikasi Visual. STIKI Malang berdiri sejak tahun 1985 dan sudah mendapatkan akreditasi Institusi dengan SK Akreditasi No. 3131/SK/BAN-PT/Akred/PT/XII/2016 tanggal 27 Desember 2016. Saat ini STIKI memiliki 4 program studi, yaitu Teknik Informatika (S1), Desain Komunikasi Visual/ DKV (S1) dan Manajemen Informatika (D3), serta Sistem Informasi (SI). Seluruh program studi telah terakreditasi oleh BAN-PT.
Sejalan dengan Visi Pendidikan Nasional tahun 2025 yaitu: INSAN INDONESIA CERDAS dan KOMPETITIF serta adanya UU Sisdiknas tahun 2003, STIKI sejak tahun 2009 telah berbenah diri dengan memperbaharui sistem tata kelola, kelembagaan, pengembangan kemahasiswaan, pengembangan akademik, pengembangan sumber daya manusia, kerjasama dalam negeri atau luar negeri, pengembangan Pusat Karier, inkubator bisnis, Kantor Teknologi Informasi (KTI), Kantor Urusan Internasional (KUI), Pusat Pelatihan Teknologi Informasi dan Komputer (PPTIK), Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) STIKI Malang, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), Pusat Jaminan Mutu (PJM), seluruh upaya perbaikan serta pengembangan dilaksanakan untuk mendukung visi STIKI yaitu ‘Menjadi satu dari sepuluh perguruan tinggi ICT berkualitas di Indonesia, dan diakui dunia Internasional”
Di dalam Era Globalisasi saat ini, transformasi pendidikan yang menjadi motor penggerak dari masyarakat secara luas, telah bergerak sangat cepat sehingga tidak saja menggerakkan masyarakat berkembang menjadi masyarakat maju, tetapi juga menjadi masyarakat berbasis pengetahuan. Peranan ilmu pengetahuan dan teknologi bagi masyarakat berbasis pengetahuan sangatlah dominan. Pemanfaatan Iptek didalam kehidupan masyarakat serta adanya transfer teknologi, akan mendorong penguasaan teknologi masyarakat Indonesia secara optimal.
Sebagai salah satu perguruan tinggi informatika di Indonesia, STIKI memiliki peran penting untuk mendorong terciptanya masyarakat berbasis pengetahuan, dengan memanfaatkan Iptek di dalam seluruh aspek kehidupan masyarakat. Peran mahasiswa, alumni, dosen untuk menghasilkan karya ICT berkualitas sangatlah diharapkan untuk meningkatkan jumlah aset intelektual bangsa Indonesia. Selain itu kegiatan pengabdian masyarakat yang berkualitas di bidang ICT merupakan perwujudan kepedulian civitas akademika didalam memampukan masyarakat Indonesia dalam penguasaan ICT, sehingga menjadi masyarakat berbasis pengetahuan.
Tata nilai yang telah ada dari STIKI yang dikenal dengan ELANG, (Expert, Loyal, Active, Nationalist, dan Gentle) menjadi bagian yang tidak terpisah dalam mewujudkan lulusan STIKI yang memiliki keunggulan sebagai IT Profesional, leadership, Entrepreneurship. Selamat bergabung di STIKI Malang, jadilah ELANG yang mampu terbang tinggi, mengukir prestasi untuk kemajuan diri dan bangsa Indonesia.
Lambang dan Atribut
Lambang
Lambang STIKI Malang, yang terdiri dari :
Buku terbuka melambangkan tempat di mana sumber pengetahuan dan keahlian akan didapatkan dengan tekun mempelajarinya.
Bintang dengan salah satu ujungnya yang mencuat ke atas melambangkan bahwa ilmu pengetahuan yang berasal dari Tuhan Yang Maha Esa harus diabdikan pada seluruh penjuru masyarakat.
Padi dan kapas melambangkan keadilan sosial merupakan harapan dan sasaran yang harus dihayati oleh Tri Civitas akademika Sekolah Tinggi ini.
Panji
Setiap jurusan di STIKI memiliki warna panji yang berbeda-beda, yaitu :
Biru Muda untuk Jurusan Informatika (S1).
Orange untuk Sistem Informasi (S1).
Ungu untuk Desain Komunikasi Visual (S1).
Merah muda untuk Jurusan Sistem Informasi(D3).
Jaket dan jas almamater
Jaket almamater STIKI memiliki warna dasar abu-abu kuning dengan gambar lambang STIKI Malang yang terpasang di dada sebelah kiri yang warnanya sesuai dengan warna panji jurusan masing-masing. Jas STIKI berwarna dasar abu-abu almamater dengan bergambar logo STIKI yang dibuat dengan benang bordir berwarna dan ditempel di dada sebelah kiri. Jas STIKI digunakan pada acara protokoler perguruan tinggi.
Lagu
Dua lagu yang dijadikan lagu wajib di STIKI Malang berjudul Hymne STIKI dan Mars STIKI.
Fasilitas
Perpustakaan
Memiliki Koleksi buku terlengkap lebih dari 8.000 eksemplar Khusus tentang Teknologi Informasi
Memiliki koleksi CD/DVD Aplikasi Program dan Koleksi E-book serta artikel/e-Jurnal TI yang selalu terupdate.
Laboratorium Metaverse (STIKIVERSE)
Laboratorium Metaverse STIKI Malang adalah fasilitas inovatif yang didedikasikan untuk penelitian dan pengembangan teknologi metaverse di lingkungan pendidikan. Fasilitas ini menyediakan ruang eksperimental bagi mahasiswa dan peneliti untuk menjelajahi dan mengembangkan aplikasi metaverse, termasuk penggunaan teknologi realitas virtual dan augmented reality. Dengan peralatan mutakhir dan kolaborasi lintas disiplin, laboratorium ini menjadi pusat unggulan bagi inovasi metaverse di lingkungan pendidikan, mempersiapkan mahasiswa untuk tantangan dan peluang di dunia digital yang terus berkembang.
Creative Zone
Creative Zone STIKI Malang adalah fasilitas inovatif di kampus yang dirancang khusus untuk mempromosikan kreativitas dan kolaborasi di antara mahasiswa. Ruang ini memberikan lingkungan santai yang mendorong diskusi dan pengembangan proyek-proyek kreatif. Sebagai tempat inspiratif, Creative Zone menjadi pusat bagi mahasiswa STIKI Malang untuk bersama-sama merancang dan mengimplementasikan ide-ide inovatif, mendukung pertumbuhan kreativitas dan kolaborasi di seluruh kampus.
Laboratorium Komputer
Laboratorium STIKI memiliki beberapa spesifikasi:
A. Unix Laoratory
B. Database and information Laboratory
C. Multimedia Laboratory
D. Networking laboratory
E. Applied system Laboratory
Fasilitas dan sarana olahraga
Fasilitas dan sarana olahraga yang dimiliki oleh STIKI antara lain:
Stadion Indoor
Lapangan sepak bola dan futsal
Lapangan bulu tangkis
Lapangan bola voli
Lapangan bola basket
Kerja Sama Luar Negeri
Kerja Sama Luar Negeri STIKI Malang
AeU
Nueva Ecija University of Science and Technology, Philippines
Busan University, Korea
Politeknik Metro Tasek Gelugor
Chitkara University India
Politeknik Sultan Salahuddin Abdul Aziz Shah (PSA)
Chongqing Chemical Industry Vocational College, China
Sathyabama University India
Dayeh University
Shanxi Institute of Technology, China
Delhi Technological University, India
Sharda University, India
Dong A University
SRM University. Delhi-NCR, Sonepat
Duy Tan Univeristy, Vietnam
Tarlac Agricultural University
Fuzhou Anglo-Chinese
ICCCM
Fuzhou Polytechnic
Chandigarh University India
Fuzhou Polytechnic, China
Anadolu University, Turkiye
Global Staffing Support
Universiti Teknologi MARA, Malaysia
Guizhou Polytechnic of Construction
Thai Global Business Administration Tecnological College, Thailand
Guizhou Polytechnic of Contruction. P.R. China
Hanbat National University, Korea
Iloilo Science and Technology University, Philippines
Lovely Professional University (LPU), India
Industrial Technical Institute
TECHNOLOGICAL UNIVERSITY OF PHILLIPINES
International Cultural Communication Center Malaysia (ICCCM)
Chuncheon Campus, The Office of ASEAN CS-ESP
Jilin Animation Institute, China
Kangwon National University
Kepala Batas Community College, Penang Malaysia
University of Makati, Philippines
Liming Vocational University
Cambodia University of Technology and Science, Camboja
MOA Gisua (versi Protik)
Harambee University
National Taipei University of Nursing and Health Sciences
Dayeh University, Taiwan
Kerja Sama Dalam Negeri
Kerja Sama Dalam Negeri STIKI Malang
AMA Cabang Malang
Universitas Islam Raden Rahmat Malang
Fakultas Teknik Universitas Widya Kusuma Surabaya (UWKS)
Asuransi Sinar Mas
Universitas Kanjuruhan Malang
Universitas Widya Kusuma Surabaya (UWKS)
PT Pratama Kinerja Perkasa
Universitas Ma Chung Malang
PT Thunderlabs Indonesia
PT SIMETRI
Universitas Merdeka Malang
PT Venturo Pro Indonesia
SMKN 1 Turen
Universitas Muhammadiyah Malang
PT Radius Super Media
Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan
Universitas Negeri Malang
PT RetGoo Sentris Informa
Kapanlagi Network (KLN)
Universitas Widyagama Malang
PRT
STIA Malang
Politeknik Negeri Malang
Universitas Muhamadiyah Sidoarjo
Universitas Trunojoyo Madura
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Malangkucecwara Malang
Dana Cita (PT Inclusive Finance Group)
Politeknik Kota Malang (POLTEKOM)
Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang
Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya
STMIK Balikpapan
SMAN 4 Malang
CV Let's Connect Project
SMA Lab UM
Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
Politeknik NSC Surabaya
STMIK Bina Insani
heySTARTIC
Akademik Telekomunikasi Bogor
Universitas Bina Nusantara Informatika
PT. Adicipta Inovasi Teknologi
AMIKOM Veteran Purwokarto
Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Parana Raya Manado
PT Link Apisindo Media
Politeknik Dharma Patria Kebumen
Sekolah Tinggi Pendidikan Agama Kristen
PT Pyxis Ultimate Solution
Politeknik PIKSI GANESA Bandung
Klinik Tidar Medika
Institut Ilmu Kesehatan (IIK) Strada Indonesia
Politeknik Pratama Purwokerto
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Perbanas Suabaya
PT Utero Kreatif Indonesia
STIPA Kristen Malang
DBSMB Sekolah Vokasi UGM
Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur
STIE Syariah Darul Ulum Purwokerto
Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI)
Fakultas Keguruan Universitas Islam Malang
STKIP Nganjuk
LSP Koperasi Nusantara Sidoarjo
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kepanjen
STMIK Pamitran Karawang
Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang
belajarSAP
Tadulako University
Swara Narwastu School of Music and Entreprise
PT Mocca Multi Talenta
Akademi Teknologi Bogor
PT Cybertrend Intrabuana Jakarta
QTRUST
AMIKOM Sultan Agung Bekasi
STIE Al Anwar Mojokerto
Panitia Seminar Nasional Sistem Informasi dan Teknologi
Universitas Mercu Buana Jakarta
STIE Kesuma Negara Blitar
Jagoan Hosting
STIE IEU Surabaya
STIE PGRI Dewantara Jombang
Asuransi AIA
STTS
Universitas DR Soetomo Surabaya
Bingkai Karya
PREINEXUS
Universitas Islam Darul Ulum Lamongan
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
CV Teguh Lancar
Universitas Islam Lamongan
QuBisa
BKPP Kabupaten Pulang Pisau
Universitas Komputer Indonesia
Jobspedia D'Impact
Universitas Widya Gama Malang
Universitas Merdeka Pasuruan
CV Let'sPlay.id
STMIK Yadika Bangil Pasuruan
Universitas WR Supratman
Fakultas Vokasi Universitas Airlangga
STMIK ASIA Malang
Universitas Wisnuwardhana Malang
PT. Kreavi Indobesia
Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Malang
SMK TI Asy-Syadzili
STIKes Surya Mitra Husada Kediri
Times Indonesia
CV Relia Harapan Buminesia
Universitas Maarif Hasyim Latif
Cinta Indonesia
Instuntut Teknologi Nasional Malang
FTI Univeritas Merdeka Malang
STIT Muhammadiyah Tanjung Redep Berau Kal-Tim
PT Graha Utero Indonesia
SMAS Kristen Bhaitani Tosari
LP3M STTAR
Mocca Animation Studio
EC-Council
Universitas Darussalam Gontor
Moca Animation Studio
Politeknik Negeri Banjarmasin
SMAN Sumberpucung Malang
Penerbit Andy
Universitas Bina Sarana Infromatika
Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer (STMIK) Mataram
SMA Shalahuddin (SMASHA) Malang
Dako Brand & Communication
Universitas Islam Balitar
Aira Food Malang
PT. Digiponic Maju Jaya
STT Atlas Nusantara (STTAR)
Pemerintah Kota Malang
Universitas Internasional Batam
STMIK Banjarbaru
Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
PMICC
Univeritas Negeri Surabaya (UNESA)
PT Divasana Sinergi Investama
PT XC Cleanindo
Universitas Merdeka (UNMER) Malang
Badan Riset dan Inovasi Nasional
Yayasan Terang, Garam & Merica
STMIK Yadika Bangil Pasuruan dan APTIKOM Wilayah VII
PT. Garuda Lintas Cakrawala
Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi dan Sekretari (STIKS) Tarakanita
Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang dan APTIKOM Wilayah VII
PT Jagad Karya Utama
PT BEON Intermedia
STIKOM PGRI Banyuwangi dan APTIKOM Wilayah VII
PT Maspion QQ Maspion Square Mall
STT Cahaya Surya Kediri
Universitas PGRI Ronggolawe dan APTIKOM Wilayah VII
Ikatan Ahli Informatika Indonesia (IAII)
STBA Cahaya Surya Kediri
Universitas Islam Balitar (UNISBA) dan APTIKOM Wilayah VII
PJ Global School Malang
Politeknik Cahaya Surya Kediri
STMIK PPKIA Pradnya Paramita Malang dan APTIKOM Wilayah VII
Universitas Kristen Petra
Salesm@xx Academy
Akademi Komunitas Negeri Putra Sang Fajar Blitar dan APTIKOM Wilayah VII
International Test Center (ITC)
APKOMINDO
RSUD DR. Iskak Tulungagung
SD dan TK PJ Global School Malang
LP3M STMIK ASIA
Fakultas Teknologi Informasi Universitas Islam Blitar
SD PJ Global School Malang
LPPM STMIK PPKIA PRADNYA PARAMITA MALANG
Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG ) Surabaya
TK PJ Global School Malang
BKPP Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah
PT Cyberindo Aditama
PT. Carakan Sadhana Dirgantara
Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Kadiri
PT Nusa Talent Indonesia
PT. Jivaloka Prasanna Sanasi
STMIK Bani Saleh
Universitas Negeri Malang (UM)
Project Management Indonesia
PT. Amtek Perkasa Internasional
PT. Palladium Megah Lestari
SMA Muhammadiyah 10 GKB Gresik
Universitas Brawijaya Malang
PT. International Test Center
Universitas PGRI Kanjuruhan Malang
Universitas Islam Malang
PT. Elemen Sinergi Media
RS Kristen Mojowarno
Universitas Islam Negeri Maula Malik Ibrahim
LSP TIK Indonesia
STMIK Bandung Bali
Program Studi
Program Studi di STIKI ada 4, yaitu :
* S1 - Informatika
* S1 - Desain Komunikasi Visual
* S1 - Sistem Informasi
* D3 - Sistem Informasi
Peringkat
Peringkat Ke-1 Kategori Sekolah Tinggi Di Malang Versi Webometrics
Unit Kegiatan Mahasiswa
Unit kegiatan mahasiswa merupakan organisasi kemahasiswaan di tingkat perguruan tinggi yang fungsinya menampung berbagai minat dan bakat dari para mahasiswa STIKI. Unit kegiatan mahasiswa tersebut antara lain:
UKM Teknologi
UKM Pembelajaran Jaringan (SCEN)
UKM Pembelajaran Hardware (HIC)
UKM Seni
UKM Mahasiswa Pecinta Seni (KOMPENI)
UKM Olahraga
UKM Bulu tangkis
UKM Wushu
UKM Futsal (STIKI Futsal Club)
UKM Basket (Basketball Society Team)
UKM Taekwondo
UKM Pecinta Alam (KEPAK ELANG)
UKM Kerohanian
UKM Agama Islam (ISI)
UKM Agama Kristen/Katolik (IMAKRISKA)
Prestasi Lembaga
Peringkat Ke-1 Kategori Sekolah Tinggi Di Malang Versi Webometrics Desember
Peringkat Nasional Ke-10 Untuk Kinerja Mahasiswa Perguruan Tinggi di Indonesia oleh Kemendikbud RI
Hibah Bantuan Pemerintah Program Pembelajaran Internasional
Hibah Pelaksanaan Sertifikasi Kompetensi Kerja (PSKK) Tahun 2022 Dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP)
Hibah Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM)
Hibah Program Bantuan Akselerasi Pengembangan Kurikulum Pendidikan Tinggi Yang Inovatif, Adaptif, Dan Kolaboratif Bekerja Sama Dengan Mitra Menuju Center Of Excellence Tahun 2022
Hibah Program Transfer Kredit Luar Negeri
Hibah Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM)
Penghargaan sebagai Sekolah Tinggi Terbaik IV dari LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur