Ramli Hasan Basri
Letnan Jenderal TNI (HOR) (Purn.) H. Ramli Hasan Basri[1] (lahir 28 Oktober 1936) adalah mantan Gubernur Sumatera Selatan menggantikan Sainan Sagiman, selama 10 tahun 1988–1998 atau dua (2) periode berturut-turut. Sebelum menjadi gubernur, Ramli sempat bertugas di Kota Makassar sebagai Kepala Staf Komando Daerah Militer VII/Wirabuana sekitar tahun 1985.[2] Pada tahun 1988 ketika dilantik menjadi Gubernur Sumsel pangkatnya dinaikkan satu tingkat jadi Mayor Jenderal (Mayjen) dan di periode keduanya sebagai Gubernur tahun 1993 beliau diberi pangkat kehormatan menjadi Letnan Jenderal (Letjen). Tokoh komering ranau ini menamatkan sekolah Militernya di Akademi Militer Nasional (AMN) sekarang AKMIL dan lulus diangkatan pertama 1960. Penghargaan
Referensi
Pranala luarWikimedia Commons memiliki media mengenai Ramli Hasan Basri.
|