Penggunting-laut bryan
Penggunting-laut bryan (Puffinus bryani) adalah spesies penggunting laut yang banyak ditemukan di kepulauan Hawaii. Spesies ini merupakan spesies terkecil dari penggunting laut, berwarna hitam dan putih serta paruh berwarna biru keabu-abuan dan pergelangan kaki berwarna biru. Pertama kali ditemukan pada tahun 1963, dan awalnya dianggap sebagai penggunting-laut kecil (Puffinus assimilis) sampai akhirnya dilakukan tes DNA pada tahun 2011 dan dari hasil tes ini dipastikan spesies ini berbeda dengan penggunting-laut kecil. Wikispecies mempunyai informasi mengenai Puffinus bryani.
|