Haifaa al-Mansour

Haifaa al-Mansour

Haifaa al-Mansour (bahasa Arab: هيفاء المنصور; lahir 10 Agustus 1974) adalah seorang sutradara Arab Saudi. Ia adalah salah satu sutradara terkenal dan paling kontroversial di negara tersebut, dan pembuat film Arab Saudi perempuan pertama.[1][2] Pada 2012, ia merilis debut pertamanya yang berjudul Wadjda. Untuk pengambilan video filmnya itu, ia bersembunyi di belakang mobil van yang melaju di jalanan kota Riyadh.[3] Haifaa dipandang berjasa dalam mendobrak norma-norma sosial yang menghambat kemajuan kaum perempuan di negaranya.[4]

Kehidupan awal dan pendidikan

Haifaa mulai mengenal film dari ayahnya, Abdul Rahman Mansour, yang seorang penyair. Ayahnya menggunakan media film untuk menenangkan anak-anaknya yang berjumlah 12 orang.[5] Ia telah menonton film jauh sebelum bioskop mulai beroperasi di Arab Saudi, tepatnya sejak 1983. Ia kemudian belajar studi perbandingan sastra di Universitas Amerika di Kairo. Haifaa menyelesaikan pendidikan S2 studi film di Universitas Sydney dengan beasiswa Endeavor.[4]

Karier

Sebelum merilis debutnya, Haifaa telah lama membuat film pendek dan dokumenter. Pada 1997, ia membuat film pendek berjudul “Who?”. Pada 2000 dan 2001, ia merilis film dokumenter "The Bitter Journey" dan film pendek “Women in the Shadows”. "The Only Way Out" memenangkan sejumlah penghargaan di Uni Emirat Arab dan Belanda. Ia lalu melanjutkan perjalanan karirnya dengan film dokumenter "Women Without Shadows" yang kehidupan tersembunyi perempuan negara-negara Arab di Teluk Persia. Film ini ditayangkan di 17 festival film internasional dan menerima penghargaan Golden Dagger untuk film dokumenter terbaik di Festival Film Muscat. Karyanya ini juga mendapatkan piala pilihan juri di Festival Film Arab di Rotterdam. Haifa menjadi tamu dalam Festival Tiga Benua ke-28 di Nantes, Prancis.

"Wadjda" yang mengangkat kisah pemberdayaan perempuan ditayangkan perdana di Festival Film Venesia pada 2012. Film ini memenangkan tiga penghargaan di sana.[5]

Kehidupan pribadi

Haifaa menikah dengan diplomat Amerika bernama Bradley Neimann dan memiliki 2 anak, Adam dan Hailey. Ia kini hidup bersama keluarganya di Los Angeles setelah beberapa tahun bermukim di Bahrain.[3]

Referensi

  1. ^ Joan Dupont. “Saudi filmmakers come out of the shadows Diarsipkan 2008-05-05 di Wayback Machine.”. International Herald Tribune, 14 December 2006 .
  2. ^ "Cannes 2012: Saudi Arabia's First Female Director Brings 'Wadjda' to Fest". The Hollywood Reporter. 15 May 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-08-31. Diakses tanggal 8 September 2012. 
  3. ^ a b "Haifaa Al-Mansour: 'Female leaders are crushed. Look at Hillary Clinton'". the Guardian (dalam bahasa Inggris). 2020-03-26. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-05-15. Diakses tanggal 2021-03-20. 
  4. ^ a b "Meet Haifaa al-Mansour, Saudi Arabia's first female filmmaker". South China Morning Post (dalam bahasa Inggris). 2020-04-18. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-25. Diakses tanggal 2021-03-20. 
  5. ^ a b http://www.washingtontimes.com, The Washington Times. "Saudi woman's acclaimed film 'Wadjda' breaks down cultural barriers". The Washington Times (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-12-26. Diakses tanggal 2021-03-20. 

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya