Universitas Teknologi Beijing
Universitas Teknologi Beijing (UTB) (Hanzi sederhana: 北京工业大学; Hanzi tradisional: 北京工業大學; Pinyin: Běijīng Gōngyè Dàxué) sering juga disebut Universitas Politeknik Beijing atau Bei Gong Da (北工大), dikenal sebagai salah satu universitas Proyek 211. Universitas ini memiliki fakultas multidisiplin ilmu pengetahuan dan menawarkan berbagai program serta aktif terlibat dalam beragam penelitian di bidang Sains, Teknik, Ekonomi, Manajemen, Budaya dan Hukum. UTB juga termasuk kategori universitas Kelas Utama Ganda untuk disiplin ilmu tertentu.[2] RiwayatUTB didirikan tahun 1960 diawali dengan membuka lima departemen teknik. Kelompok mahasiswa pertama merupakan pindahan dari Institut Teknologi Beijing dan Universitas Normal Beijing. 1981: UTB membentuk program pascasarjana dan pada 1985 mulai memberikan gelar Doktor dengan standar internasional. 1990: Beijing Tech memperoleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Manajemen dari Universitas Uni Beijing. 1993: Institut Komputer Beijing menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Komputer yang merupakan bagian dari UTB. Beijing Tech kemudian membentuk Perguruan Tinggi Eksperimental bekerja sama dengan bisnis lokal yang kemudian menjadi perguruan tinggi independen. Selama beberapa dekade, ilmu sosial memainkan peran penting di UTB. Terutama prestasi fakultas di bidang Ekonomi, Hukum dan ilmu sosial lainnya menunjukkan bahwa UTB telah diubah menjadi universitas yang komprehensif secara de facto dengan berbagai perguruan tinggi secara menyeluruh. Prestasi terbanyak berfokus dalam bidang penelitian dan pendidikan teknik.
Referensi
|