Tindik uvulaTindik uvula adalah suatu tindik yang dibuat pada uvula. Anting bundar jenis Captive bead ring atau anting simpai kecil adalah jenis perhiasan yang lazim dipasang pada tindik ini.[1] Ini merupakan tindik yang langka.[1] Refleks tersedak kerongkongan membuat proses penindikan sulit dilakukan. Apabila anting maupun maniknya tertelan, bahkan masuk ke paru-paru, maka ada kemungkinan untuk menerima tindakan pembedahan.[2][3] Tindik ini biasanya tidak begitu terlihat ke publik. Alasan pemasangan anting pada bagian tersebut biasanya kepuasan tersendiri.[1] Referensi
|