Sumardi (politikus)

Sumardi

Sumardi adalah seorang politikus Indonesia. Ia lahir di Surakarta pada tanggal 3 Maret 1905. Ia menempuh pendidikan di Fakultas Hukum Leiden pada tahun 1935. Dari 1937 sampai 1941, ia bekerja pada Jawatan Pajak, Kantor Kepatihan Surakarta; Adjun, kemudian sebagai Inspektur Hasil Negeri. Kemudian, ia dipekerjakan pada Kantor Gubernur Jawa Timur sebagai Onderhoofd Agrarische Zaken. Pada zaman pendudukan Jepang, ia bekerja sebagai Kepala Agrarische Zaken di kantor Gubernur Jawa Timur. Kemudian pada waktu pembentukan kantor Shuu, ia diangkat sebagai Kepala Bagian Umum di Kaizeibu. Ia kemudian menjabat sebagai Kepala Naizeibu. Pada zaman perjuangan kemerdekaan, ia memegang djabatan sebagai Kepala Jawatan Tata Hukum di Kementerian Pertahanan dengan merangkap Wakil Sekretaris Dewan Pertahanan Negara. Pada tahun 1948, ia menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan dan kemudian pada tahun 1950 sebagai Sekretaris Perdana Menteri Republik Indonesia Serikat. Pada masa pembentukan RIS, ia dipilih untuk menduduki kursi Sekretaris Jenderal Dewan Perwakilan Rakyat hingga masa Negara Kesatuan Pergerakan. Ia pernah menjadi Ketua Perhimpunan Indonesia di Belanda dan kini mengetuai Ikatan Pencak Silat Indonesia cabang Jakarta.[1]

Referensi


Kembali kehalaman sebelumnya