Richard Schickel
Richard Warren Schickel (10 Februari 1933 – 18 Februari 2017) adalah seorang sejarawan film, jurnalis, pengarang, pembuat film, penulis naskah, dokumentarian, dan kritikus film dan kesusastraan asal Amerika. Ia menjadi kritikus film untuk majalah Time dari 1965–2010, dan juga menulis untuk majalah Life dan Los Angeles Times Book Review. Tulisan terakhirnya tentang film ada pada Truthdig. Ia diwawancarai dalam For the Love of Movies: The Story of American Film Criticism (2009). Dalam film dokumenter tersebut, ia membahas kritikus-kritikus film awal Frank E. Woods, Robert E. Sherwood, dan Otis Ferguson, dan mengisahkan tentang bagaimana, pada 1960an, ia, Pauline Kael, dan Andrew Sarris, menolak penentangan pemoralisasian Bosley Crowther dari The New York Times yang berpawai menentang film-film kekerasan seperti Bonnie and Clyde (1967). Selain film, Schickel juga mengkritik dan mendokumentasikan kartun-kartun, terutama Peanuts.[1] Lihat pulaReferensi
Pranala luar
|