Pakisan, Cawas, Klaten
Desa Pakisan memiliki jumlah penduduk sekitar 3.700 jiwa (Tahun 2022), dengan luas lahan pertanian kurang lebih 138 hektar lahan sawah, sebagian penduduknya bercocok tanam seperti tanaman padi, kedelai, kacang hijau dan tanaman pertanian yang lain. Desa Pakisan mempunyai sentra industri pengrajin genting dari tanah liat dan sebagian warga desa pakisan membuat genting secara turun temurun dari warisan orang tuanya. Sentra industri pembuatan genting sudah sejak dahulu kala. Harga pasaran genting sangat terjangkau, tergantung dari jenis genteng misalnya morando, mantili, flat dan lain sebagainya. Harga per unit sekitar 1.400, tergantung jenis dan kualitas, produk genting sangat penting untuk atap rumah, tidak sedikit masyarakat dari luar daerah yang membutuhkan. Produk genting di desa Pakisan tersebut sudah banyak dijual dan dipasarkan secara luas. Desa Pakisan memiliki sekolah dari PAUD, TK-A dan TK-B Pertiwi hingga Sekolah Dasar, yang dikelola secara baik, terdapat 3 Sekolah Dasar Negeri, Yakni SDN 1 Pakisari, SDN 2 Pakisari dan SDN 3 Pakisari. Untuk jenjang sekolah SMP terletak di Kecamatan Cawas Yakni SMPN 1 Cawas, SMPN 2 Cawas, SMPN 3 Cawas, SMP Pangudi Luhur Cawas, SMP Muhamadiyah Cawas, SMPIT Cawas, untuk Jenjang SMTA yakni SMAN 1 Cawas, SMK Tunas Cawas, SMK Muhammadiyah Cawas, SMK Karya Teladan Cawas. Desa Pakisan terdiri dari beberapa Dukuh, antara lain:
|