Pajagalan, Kota Sumenep, Sumenep

Pajagalan
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Timur
KabupatenSumenep
KecamatanKota Sumenep
Kodepos
69416
Kode Kemendagri35.29.01.1016 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS3529070014 Edit nilai pada Wikidata
Luas... km²
Jumlah penduduk... jiwa
Kepadatan... jiwa/km²
Peta
PetaKoordinat: 7°0′37.58″S 113°51′48.46″E / 7.0104389°S 113.8634611°E / -7.0104389; 113.8634611

Pajagalan adalah sebuah kelurahan yang terletak dalam wilayah Kecamatan Kota Sumenep, Kabupaten Sumenep, Provinsi Jawa Timur, Indonesia.

Wilayah administratif

Luas wilayah Kelurahan Pajagalan adalah 0,65 km2. Wilayahnya mencakup 2,35% dari total luas Kecamatan Kota Sumenep.[1] Kelurahan Pajagalan terletak di dataran rendah yang bukan pantai.[2] Wilayah Kelurahan Pajagalan berada di ketinggian 12 meter di atas permukaan laut.[3] Kelurahan Pajagalan memiliki wilayah yang terbagi menjadi dua lingkungan. Kedua lingkungan ini terbagi lagi menjadi 5 rukun warga dan 12 rukun tetangga.[4]

Peninggalan bersejarah

Kelurahan Pajagalan menjadi lokasi dari Keraton Sumenep. Pembangunan Keraton Sumenep dilakukan pada masa pemerintahan Panembahan Sumolo sebagai adipati di Kadipaten Sumenep. Tahun pembangunannya pada tahun 1780 Masehi. Namun dalam Babad Sumenep, tahun pembangunannya disebutkan pada 1764 Masehi. Gaya arsitektur pada Keraton Sumenep merupakan percampuran antara arsitektur Jawa, arsitektur Islam, arsitektur Belanda dan arsitektur Tiongkok.[5]

Referensi

  1. ^ Banjarnahor, Saurina (2022). Kecamatan Kota Sumenep Dalam Angka 2022. BPS Kabupaten Sumenep. hlm. 3. 
  2. ^ Kecamatan Kota Sumenep Dalam Angka 2020 (PDF). BPS Kabupaten Sumenep. 2020. hlm. 3. 
  3. ^ Kecamatan Kota Sumenep Dalam Angka 2023. BPS Kabupaten Sumenep. 2023. hlm. 1. 
  4. ^ Kecamatan Kota Sumenep Dalam Angka 2021. BPS Kabupaten Sumenep. 2021. hlm. 8. 
  5. ^ Handining, Rahardi (2014). "Jejak Sejarah Pemerintahan di Sumenep". Dalam Azis, Nasru Alam. Indonesia dalam Infografik. Jakarta: Penerbit Buku Kompas. hlm. 54. ISBN 978-979-709-841-4. 

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya