Nokia 3650

Nokia 3650
PembuatNokia
JaringanUni Eropa GSM 900/1800/1900 MHz[1][2]
Amerika Serikat GSM 850/1800/1900 MHz[1]
Ketersediaan menurut negaraFebruary 2003[3][1]
PendahuluNokia 7650
PenerusNokia 3230 (3650/3660 only)
Faktor bentukBlock/Candybar
Dimensi130 x 57 x 26 mm,[1] 139 cm3[2]
Berat130 g[1][2]
Memori4 MB[2] 3.4 MB available to user[1]
Kartu ExternalMMC[1] (16 MB included)
BateraiBL-5C, 3.7v, 850mAh[1] Li-ion[2]
Layar176 x 208 pixel 4096 colours (3600/3650) [1] [2] or 65,536 colours (3620/3660)[4]
Kamera0.3 Megapixels[1] 640x480 VGA[2]
Nada dering & Nada Notifikasi24 chord[1]
KonektivitasIrDA
Bluetooth[1][2]

Nokia 3650, dijual di pasar Amerika Utara sebagai Nokia 3600 (triband GSM 850/1800/1900 MHz), adalah sebuah ponsel cerdas dari Nokia yang diumumkan pada 6 September 2002 sebagai penerus Nokia 7650. Ponsel ini menjalankan Symbian OS Series 60 (versi 1.2).[5]

Salah satu fitur yang khas dari Nokia 3650/3600 adalah papan tombol (keypad) nya yang melingkar. Kebanyakan pemilik lebih memilih perangkat S60 dengan keypad konvensional, meskipun ada beberapa yang mengatakan kalau keypad yang melingkar membuat ber-SMS lebih cepat. Perangkat ini menyempurnakan beberapa fitur dari Nokia 7650, seperti memori yang dapat ditingkatkan, baterai yang lebih bagus, dan kemampuan camcorder, dan dijual dengan harga yang lebih rendah saat dirilis awal tahun 2003.[6][7] Ponsel ini juga mendukung penutup Xpress-On.[8]

Nokia 3600 merupakan ponsel berkamera pertama yang dijual di pasar Amerika Utara. Itu juga merupakan perangkat Symbian pertama yang diumumkan untuk pasar Amerika Utara.[1]

Nokia 3650

Nokia 3660/3620, sebuah penyempurnaan dari Nokia 3650/3600, diumumkan setahun kemudian. Pada saat itu Nokia 6600 yang ditujukan untuk bisnis dirilis sebagai ponsel andalan Nokia. Penerus resmi Nokia 3660 adalah Nokia 3230.

Referensi

  1. ^ a b c d e f g h i j k l m Mobiledia. "Nokia 3650 Phone". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-12-08. Diakses tanggal 2007-08-30. 
  2. ^ a b c d e f g h Nokia. "Nokia Denmark" (dalam bahasa Danish). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-09-30. Diakses tanggal 2007-08-30. 
  3. ^ Forum Nokia. "Device Details -- Nokia 3650". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-08-31. Diakses tanggal 2009-08-04. 
  4. ^ Phonescoop. "Nokia 3620 Specs & Features". Diakses tanggal 2007-11-15. 
  5. ^ "Nokia 3650 Preview | Price | Buy and Sell". mobile88. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-07-09. Diakses tanggal 2020-08-12. 
  6. ^ "Nokia: smartphone, recensioni, notizie, offerte e tutte le novità". telefonino.net. 
  7. ^ "Mobile-review.com". www.mobile-review.com. 
  8. ^ "Nokia przedstawia nowy telefon Nokia 3650 - oficjalny komunikat". GSMONLINE.PL. 
Kembali kehalaman sebelumnya