Nisreen Alwan
Nisreen Ala-Din A. S. Alwan adalah peneliti kesehatan masyarakat Inggris-Irak yang merupakan lektor kepala kesehatan masyarakat di Universitas Southampton. Penelitiannya berfokus pada kesehatan ibu dan anak. Selama pandemi Covid-19, Nisreen menggunakan media sosial untuk menyampaikan pesan kesehatan masyarakat dan menyerukan agar Covid-19 jangka panjang diperhitungkan dan diteliti dengan baik.[1] Salah satu penelitiannya menunjukkan bahwa perempuan, orang-orang usia kerja, orang-orang dari daerah dengan tingkat kekurangan sosial yang tinggi dan pekerja kesehatan dan pendidikan garis depan lebih mungkin terkena dampak Covid-19 jangka panjang.[2] Pada 2020, Nisreen terpilih sebagai salah satu dari 100 perempuan inspiratif 100 Women (BBC).[3] Minat penelitiannya meliputi mikrobiologi lingkungan dan makanan, resistensi antimikroba, sistematika, taksonomi, filogeni molekuler, dan zoogeografi Cyprinidae di Timur Tengah, serta ketidakadilan sosial dan ketidakadilan gender. Dia saat ini memimpin beberapa proyek penelitian di MUBS, Universitas Amerika Lebanon, dan Universitas Metropolitan Cardiff, Inggris.[4] Kehidupan awal dan pendidikanNisreen mempelajari ilmu kedokteran di Universitas Baghdad.[5] Selama studinya, dia tertarik pada kesehatan masyarakat, dan mendapatkan gelar sarjana dalam kesehatan masyarakat di Universitas Nottingham. Ia bergabung dengan program pelatihan kesehatan masyarakat di Yorkshire dan Humber dan memperoleh beasiswa pelatihan Wellcome Trust. Nisreen melanjutkan studinya untuk mendapatkan gelar master dalam epidemiologi statistik dan doktor dalam epidemiologi gizi.[3] Nisren menyerukan kampanye 'LONG COVID' dan mendapat penghargaan tahun baru ratu 2021.[6] Referensi
|