Lucasfilm Animation Ltd. LLC[2] adalah studio animasi yang didirikan tahun 2003. Film besar pertamanya adalah Star Wars: The Clone Wars dan seri televisi turunannya. Pada September 2016, Dave Filoni yang terlibat dalam Star Wars: The Clone Wars dan Star Wars Rebels diangkat sebagai pengawas pengembangan kreatif proyek-proyek Lucasfilm Animation.[3]