Kauehi

Kauehi
Gambar atol Kauehi dari NASA
Kauehi di Polinesia Prancis
Kauehi
Kauehi
Geografi
LokasiSamudra Pasifik
Koordinat15°52′S 145°8′W / 15.867°S 145.133°W / -15.867; -145.133
KepulauanTuamotus
Luas320 km2  (laguna)
16 km2 (6 sq mi) (di atas laut)
Panjang24 km
Lebar18 km
Pemerintahan
Negara Prancis
Wilayah seberang laut Polinesia Prancis
Divisi administratifÎles Tuamotu-Gambier
KomuneFakarava
Kota terbesarTearavero
Kependudukan
Penduduk257[1] jiwa (2012)
Peta

Kauehi, atau Putake,[2] adalah atol di kelompok Tuamotu di Polinesia Prancis. Daratan terdekat adalah Atol Raraka yang terletak 17 km ke arah Tenggara. Kauehi memiliki laguna yang luas berukuran 24 km kali 18 km. Atol ini memiliki luas laguna 320 km2 (124 sq mi), dan luas daratan 16 km2 (6 sq mi). Laguna Kauehi memiliki satu lintasan yang dapat dipakai. Atol tersebut memiliki 257 penduduk pada tahun 2012. Desa utamanya disebut Tearavero.[3]

Sejarah

Meskipun Atol Kauehi mungkin terkenal di kalangan pedagang mutiara, orang Eropa pertama yang tercatat mengunjunginya adalah kapten kapal Beagle Robert FitzRoy pada tahun 1835.[3][4] Kauehi kemudian dikunjungi oleh Ekspedisi Penjelajahan Amerika Serikat, 1838–1842. Charles Wilkes menyebut atol itu "Vincennes" berdasarkan nama kapalnya.[5]

Administratif

Atol Kauehi milik komune Fakarava, yang terdiri dari Fakarava, serta atol Aratika, Kauehi, Niau, Raraka, Taiaro, dan Toau.

Referensi

  1. ^ "Population". Institut de la statistique de la Polynésie française. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-11-17. Diakses tanggal 2 October 2014. 
  2. ^ Young, J.L. (1899). "Names of the Paumotu Islands, with the old names so far as they are known". Journal of the Polynesian Society. 8 (4): 264–268. Diakses tanggal 7 January 2015. 
  3. ^ a b "Kauehi on tahitiheritage.pf". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-10-09. Diakses tanggal 2022-12-03. 
  4. ^ Les Atolls des Tuamotu, Jacques Bonvallot, Institut de recherche pour le développement, nakladateľstvo IRD , 1994, ISBN 9782709911757, p. 275-282.
  5. ^ "United States Exploring Expedition". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-07-17. Diakses tanggal 2022-12-03. 
Kembali kehalaman sebelumnya