Journal of the Evangelical Theological Society

Journal of the Evangelical Theological Society  
Disiplin ilmuTeologi Kristen
Bahasabahasa Inggris
Disunting olehAndreas J. Köstenberger
Detail publikasi
PenerbitEvangelical Theological Society (Amerika Serikat)
Sejarah penerbitan1958 (1958)-sekarang
FrekuensiPer kwartal
Pengindeksan
ISSN0360-8808 (print)
1745-5251 (web)
OCLC2244860
Pranala

Journal of the Evangelical Theological Society (disingkat "JETS") adalah suatu jurnal teologi tertinjau yang diterbitkan oleh yayasan Evangelical Theological Society. Pertama kali diterbitkan pada tahun 1958 sebagai Bulletin of the Evangelical Theological Society, dan berganti memakai nama yang sekarang ini sejak tahun 1969. Jurnal ini sekarang memiliki sirkulasi secara teratur mencapai 4000 eksemplar dan didistribusikan ke seluruh dunia.[1]

Sejarah

Jurnal ini diterbitkan terus-menerus selama bertahun-tahun sejak tahun 1958 sebagai "Bulletin of the Evangelical Theological Society" asalnya berisi satu artikel, yaitu tulisan Ned B. Stonehouse (dari Westminster Theological Seminary) berupa sambutan presiden dalam pertemuan tahunan yayasan, yang berjudul "The Infallibility of Scripture and Evangelical Progress" ("Infalibilitas Kitab Suci dan Perkembangan Evangelikal")[1] Pada tahun 1969 publikasi mulai menggunakan nama "Journal of the Evangelical Theological Society" dan telah tumbuh jauh lebih besar baik dari segi sirkulasi, dan jumlah halaman.[1]

Editor

Editor disusun menurut referensi arsip JETS.[2]

Tahun Editor Volume
1958-1959 Stephen Barabas[3] 1-2
1960-1961 John Luchies 3-4
1962-1975 Samuel J. Schultz 5-18
1976-1999 Ronald Youngblood 19-42
2000–saat ini Andreas J. Kostenberger 43–saat ini

Referensi

  1. ^ a b c "The Evangelical Theological Society". JETS main page. Diakses tanggal 7 October 2015. 
  2. ^ "The Evangelical Theological Society". JETS PDF Archives. Diakses tanggal 19 June 2014. 
  3. ^ Samuel J. Schultz, "Editorial", JETS 12.1 (1969), p. 1.

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya