Hitrole

Hitrole adalah sebuah stasiun kendali senjata jarak jauh yang diproduksi oleh perusahaan senjata Italia, Oto Melara.

Penamaan

Kata "role" pada nama Hitrole adalah singkatan dari "Remote Overhead, Light Electrical".[butuh rujukan]

Spesifikasi

Hitrole merupakan senjata dengan turet senjata yang memiliki giroskop yang stabil. Berat turet pada Hitrole antara 210–260 kilograg yang disesuaikan dengan jenis senjata yang terpasang. Optik jarak jauh penembak menambahkan kamera inframerah dan pengintai lase untuk kamera biasa cahaya tampak.[butuh rujukan]Penembak dibantu dengan komputer pengendalian tembakan. Komputer pengendalian tembakan dapat membantu melacak target bergerak.[butuh rujukan]

Kegunaan

Turet Hitrole dapat dipasang dengan berbagai senjata otomatis ringan. Beberapa yang sesuai ialah senapan mesin 5,56 milimeter, 7,62 milimeter, 12,7 milimeter, dan peluncur granat otomatis 40 milimeter.[butuh rujukan]

Penerapan

Pada tahun 2009 Angkatan Darat Italia memerintahkan 81 turet Hitrole untuk melengkapi kendaraan Iveco Lince di Afganistan.[butuh rujukan]Kemudian pada Agustus 2013, sebanyak 16 unit turet Hitrole dipasangkan pada 8 Kapal Misi Littoral Singapura atas perintah dari Angkatan Laut Singapura.[butuh rujukan]

Referensi


Kembali kehalaman sebelumnya