H. David Politzer

Hugh David Politzer (lahir 31 Agustus 1949) ialah fisikawan teoretis Amerika Serikat. Ia menerima Penghargaan Nobel dalam Fisika 2004 bersama dengan David J. Gross dan Franck Wilczek untuk penemuan mereka dalam kebebasan asimtot dalam kromodinamik kuantum.

Lahir di New York City. Lulusan Sekolah Tinggi Ilmu Pengetahuan Bronx. Pada 1973, ia memecahkan masalah alam dari apa yang dikenal sebagai Gaya Kuat, yang mengikat atom bersama, kalkulasi untuk yang ia dihadiahi Hadiah Nobel Fisika pada 5 Oktober 2004, bersama dengan David Gross dan Franck Wilczek.

Kini ia merupakan guru besar fisika di Institut Teknologi Kalifornia.

Ia pernah juga main film. Pada 1989, ia memerankan tokoh fisikawan Proyek Manhattan Robert Serber dalam film Fat Man and Little Boy.

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya