Greifswald
Greifswald adalah sebuah kota otonom atau kotamadya (Kreisfreie Stadt) di Mecklenburg-Vorpommern, Jerman. Berjarak masing-masing 250 kilometer (160 mil) dari 2 kota besar di Jerman, Berlin dan Hamburg. Kota ini berbatasan dengan Laut Baltik, dan dilintasi oleh Sungai Ryck. Greifswald juga berada dekat 2 pulau terbesar di Jerman, Rügen dan Usedom juga 3 dari 14 taman nasional di Jerman. Penduduk kota ini berjumlah 55.000, termasuk 12.500 mahasiswa dan 5.000 karyawan Universitas Greifswald. Greifswald dikenal secara internasional karena perguruan tingginya dan proyek pipa gas Nord Stream. Kota kembarKota sahabat
Wikimedia Commons memiliki media mengenai Greifswald. |