Feuillant
Feuillant (pengucapan bahasa Prancis: [fœjɑ̃] bahasa Prancis: Club des Feuillants) adalah organisasi politik konservatif semasa Revolusi Prancis.[1] Organisasi ini pada didirikan setelah penerbangan raja Louis XVI ke Varennes, Paris pada 16 Juli 1791.[2] Feuillant merupakan kelompok pecahan dari gerakan Jakobin.[1] Gerakan ini dibentuk ketika sejumlah deputi yang dipimpin oleh Antoine Barnave, Adrien Duport, dan Alexandre de Lameth meninggalkan gerakan Jacobin karena mereka dianggap bertentangan dengan petisi yang menyerukan pergantian raja.[2] Ketiga deputi yang memisahkan diri dari gerakan Jacobin ini tidak menyukai radikalisasi dalam Revolusi Prancis dan berpikir bahwa revolusi itu hanya akan mengakibatkan kehancuran monarki dan hak-hak pribadi mereka.[2] Feuillant membuat sebuah kelompok besar di DPR yang terpilih pada September 1791.[2] Gerakan ini membuat konstitusi baru tertulis yang menentang demokrasi dan menjunjung tinggi monarki konstitusional.[2] Karena Feuillant berhaluan moderat,[1] setahun kemudian gerakan ini mulai disisihkan dari golongan radikal (Jakobin).[1][2] Feuillants dibubarkan pada saat pemberontakan menggulingkan monarki 10 Agustus 1792.[1][2] Referensi |