Dionysios dari PhokaiaDionysios dari Phokaia atau Dionysios Orang Phokaia (hidup 494 SM) adalah laksamana Yunani kuno asal Phokaia dalam Perang Yunani-Persia sekitar abad ke-5 SM. Dia memimpin armada Ionia pada Pertempuran Lade tahun 494 SM. Pada pertempuran tersebut, banyak kapal Ionia pimpinannya yang tidak mengiktui perintahnya dan menolak bertempur melawan armada Persia. Sekitar 120 kapal dari keseluruhan 350 kapal perang Yunani meninggalkan medan pertempuran, sedangkan sisa-sia kapal Yunani lainnya dihancurkan. Dionysios sendiri terus bertempur dan berhasil menenggelamkan tiga kapal perang Persia sebelum akhirnya terpaksa mundur. Seusai pertempuran, Dionysios pergi ke Fenisia dan menyerang sejumlah kapal, merampas kargo mereka, lalu berangkat menuju Sisilia. Di sana, dia menjadi bajak laut, menyerang kapal-kapal Kartago dan Tyrsenia, namun tidak menyerang kapal Yunani. Rujukan
Pranala luar |