Delta Sungai Mutiara
Delta Sungai Mutiara (Hanzi: 珠江三角洲; Pinyin: Zhūjiāng sānjiǎozhōu), Delta Zhujiang atau Zhusanjiao di Provinsi Guangdong, Republik Rakyat Tiongkok, adalah wilayah yang mengelilingi muara Sungai Mutiara ke Laut Tiongkok Selatan. Wilayah ini merupakan salah satu wilayah terpadat di dunia dan merupakan salah satu pusat pertumbuhan ekonomi Tiongkok. Delta Sungai Mutiara sering dianggap sebagai megakota yang sedang berkembang pesat. Latar belakang sejarahSemenjak liberalisasi ekonomi Tiongkok pada akhir tahun 1970-an, delta ini menjadi salah satu wilayah ekonomi utama dan pusat manufaktur utama Tiongkok. Pemerintah Tiongkok berharap manufaktur di Guangdong dan ekonomi finansial dan jasa di Hong Kong akan mengundang penanam modal asing. Pranala luar
22°32′N 113°44′E / 22.533°N 113.733°E
|