Asmara Abigail Sumiskum 3 April 1992 (umur 32) Jakarta, Indonesia
Pekerjaan
Pemeran
penari
model
Tahun aktif
2012—sekarang
Asmara Abigail Sumiskum (lahir 3 April 1992)[1] adalah pemeran, penari, dan model Indonesia. Asmara merupakan seorang model remaja dan penari teater, sebelum membintangi film panjang perdananya yang berjudul Setan Jawa pada tahun 2016.[1] Namanya mulai dikenal setelah berperan sebagai Darminah dalam film Pengabdi Setan pada tahun 2017[2] dan sebagai Ratih dalam film Perempuan Tanah Jahanam pada tahun 2019[3].
Karier
Asmara memulai kariernya di dunia hiburan dengan mengikuti ajang pemilihan model yang diselenggarakan oleh Go Girl! dan NYLON. Pada tahun 2015, Asmara berperan dalam film pendek Jentera yang disutradarai oleh Dmaz Brodjonegoro di tahun 2015. Ia memerankan Rana, pekerja seks komersial yang dieksploitasi muncikarinya[4]. Kemudian, ia berperan sebagai Asih dalam film panjang perdananya, yakni Setan Jawa, pada tahun 2016.
Pada tahun 2017, Asmara mendapatkan popularitas ketika berperan sebagai Darminah dalam film Pengabdi Setan karya Joko Anwar.[5]