Anak Marhaen Hanafi

Anak Marhaen Hanafi (lahir di Bengkulu, Hindia Belanda, tahun 1918 – meninggal di Paris, Prancis, 2 Maret 2004 pada umur 85/86 tahun) adalah mantan Menteri Urusan Tenaga Rakyat (1957–1960) dan mantan Duta Besar Republik Indonesia untuk Kuba (1963–1965). Akibat kedekatannya dengan Soekarno,[1] ia meminta dan mendapat suaka politik ke Prancis di mana dia tinggal hingga akhir hayatnya.

Bibliografi

  • A.M. Hanafi (1996). Menteng 31 Membangun jembatan dua angkatan. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan. ISBN 979-416-401-1. 
  • A.M. Hanafi (1998). A.M. Hanafi menggugat Kudeta Jend. Soeharto dari Gestapu ke Supersemar. Lile: Edition Montblanc. 

Referensi

  1. ^ "Biodata Pejabat". kepustakaan Presiden RI. Diakses tanggal 14 August.  [pranala nonaktif permanen]
Jabatan diplomatik
Jabatan baru Duta Besar Indonesia untuk Kuba
1963−1965
Diteruskan oleh:
Haridadi Sudjono


Kembali kehalaman sebelumnya