Afonso III dari Portugal
Afonso III, Raja Portugal (pengucapan IPA dari Bahasa Portugis [ɐ'fõsu]), atau Affonso (Portugis Kuno), Alfonso atau Alphonso (Bahasa Portugis-Galisia) atau Alphonsus (Bahasa Latin), Orang Boulogne (o Bolonhês), adalah raja kelima Portugal (5 Mei 1210 – 16 Februari 1279), dan yang pertama dengan gelar Raja Portugal dan Algarve, sejak 1249. Ia adalah putera kedua dari Raja Afonso II dan isterinya, Urraca, puteri Kastilia; ia menggantikan kakaknya, Raja Sancho II dari Portugal pada 4 Januari 1248.
|