Zona Otonom Pa Laung
Zona Otonom Pa Laung (bahasa Burma: ပလောင် ကိုယ်ပိုင် အုပ်ချုပ် ခွင့် ရ ဒေသ, pəlàʊɴ kòbàɪɴ ʔoʊʔtɕʰoʊʔ kʰwɪ̰ɴja̰ dèθa̰) adalah zona otonom yang terdiri dari dua kotapraja di Negara Bagian Shan,[2] Myanmar. Zona ini dibentuk sesuai amanat konstitusi Myanmar tahun 2008,[2] dan nama resminya diumumkan pada tanggal 20 Agustus 2010.[3][4] Zona tersebut dikelola dan diperintah oleh suku Palaung. Ibu kotanya berada di Namhsan.[3] Pemerintah dan politikZona Otonom Pa Laung dikelola oleh Badan Pimpinan, yang beranggotakan sekitar sepuluh orang yang terdiri dari anggota Dewan Negara Bagian Shan hasil pemilihan lokal di Zona Otonom serta anggota yang ditunjuk oleh Angkatan Bersenjata Myanmar. Badan Pimpinan menjalankan fungsi eksekutif dan legislatif dan dipimpin oleh seorang ketua. Badan Pimpinan memiliki wewenamg di sepuluh bidang kebijakan, termasuk pembangunan perkotaan dan pedesaan, pembangunan dan pemeliharaan jalan, dan kesehatan masyarakat.[5] Pembagian administratifZona ini terbagi menjadi dua kotapraja yang sebelumnya merupakan bagian dari Distrik Kyaukme:
Catatan kaki
|