Tuah Keramat Bukit Embun

Tuah Keramat Bukit Embun
JulukanIntan Sabungkah
Kota/KabupatenIndragiri Hulu
NegaraIndonesia Indonesia

Tuah Keramat Bukit Embun merupakan nama jalur atau sampan godang yang berasal dari Desa Gumanti, Kecamatan Peranap, Kabupaten Indragiri Hulu. Jalur ini populer karena berhasil menjadi juara 1 pada Festival Pacu Jalur Event Nasional yang diselenggarakan di Tepian Narosa, Teluk Kuantan, pada tahun 2023 silam.[1]

Sejarah

Secara resmi, Jalur Tuah Keramat Bukit Embun memiliki tahun pembuatan 20-02-2020. Sedangkan tukang yang mengerjakan proses pembuatannya ada dua orang, yakni Pak Eli dan Pak Ijon.

Jalur yang juga dipanggil "Intan Sabungkah" ini, menggunakan jenis kayu Meranti Lilin yang diambil dari Rimbo Bukit Embun, Sungai Santan, perbatasan antara Provinsi Riau dan Provinsi Jambi.

Prestasi

Tuah Keramat Bukit Embun dikenal sebagai Spesialis Juara 3, karena seringkali mencapai putaran semifinal atau berada di final segitiga. Beberapa prestasi yang pernah diraih antara lain:

No. Pencapaian Tepian Arena Pacu Event Tahun
1. Juara 1 Tepian Rengas Sakti, Desa Gumanti Pacu Jalur Ajang Silaturahmi Pertama 2022
2. Juara 4 Tepian Rengas Sakti, Desa Gumanti Pacu Jalur Ajang Silaturahmi Kedua 2022
3. Juara 3 Tepian Narosa, Teluk Kuantan Festival Pacu Jalur Event Nasional[2] 2022
4. Juara 3 Tepian Nyiur Melambai, Desa Sikakak Pacu Jalur Tradisional Rayon I Kecamatan Cerenti 2023
5. Juara 3 Tupian Rajo, Pangean Pacu Jalur Tradisional Rayon III Kecamatan Pangean[3] 2023
6. Juara 3 Topian Lubuok Sobae, Baserah Festival Pacu Jalur Event Kebudayaan Kecamatan Kuantan Hilir[4] 2023
7. Juara 1 Tepian Narosan, Teluk Kuantan Festival Pacu Jalur Tradisional Event Nasional[5] 2023

Referensi

  1. ^ Raden Heru, "Kisah Tuah Keramat Bukit Embun, Sang Juara Jalur dari Negeri Para Raja", https://mediacenter.riau.go.id/read/80599/kisah-tuah-keramat-bukit-embun-sang-juara-jal.html
  2. ^ Wirman Susandi, "Festival Pacu Jalur 2022 Sukses, Berikut Daftar Juara dan Hadiahnya", https://www.goriau.com/berita/baca/festival-pacu-jalur-2022-sukses-berikut-daftar-juara-dan-hadiahnya.html
  3. ^ Wirman Susandi, "Hasil Pacu Jalur Pangean 2023: Tepian Rajo Milik Rajo Bujang", https://www.goriau.com/berita/baca/hasil-pacu-jalur-pangean-2023-tepian-rajo-milik-rajo-bujang.html
  4. ^ Jekha Saqban Saputra, "Pacu Jalur Kuantan Hilir Sukses: Berikut, Daftar Juara di Tupian Lubuok Sobae Baserah Tahun 2023, https://www.pacunews.com/kuansing/1042747570/pacu-jalur-kecamatan-kuantan-hilir-sukses-berikut-daftar-juara-di-tupian-lubuok-sobae-baserah-tahun-2023
  5. ^ Wirman Susandi, "Tuah Keramat Bukit Embun Jawara Festival Pacu Jalur Nasional 2023", https://www.goriau.com/berita/baca/tuah-keramat-bukit-embun-jawara-festival-pacu-jalur-nasional-2023.html
Kembali kehalaman sebelumnya