Sistem tampilan informasi penerbangan

Sistem tampilan informasi penerbangan di Bandar Udara Internasional Munich

Suatu sistem tampilan informasi penerbangan (Bahasa Inggris: Flight information display system/FIDS) merupakan sebuah papan atau layar televisi yang menampilkan kedatangan atau keberangkatan berbeda yang terjadi pada satu periode waktu. Letaknya di dalam atau dekat terminal bandar udara. Versi lain FIDS juga dapat ditemukan di sejumlah sistem situs web dan teleteks bandara. Di bandara besar, terdapat berbagai macam FIDS untuk setiap terminal ataupun maskapai besar. FIDS sering digunakan untuk memandu penumpang pada perjalanan udara dan orang-orang yang ingin menjemput penumpang setelah penerbangan.

Setiap baris di FIDS berarti nomor penerbangan yang berbeda dan diurutkan menurut:

  • nama maskapai dan/atau kode maskapai IATA ataupun ICAO
  • kota asal atau tujuan, dan titik perhentian
  • waktu perkiraan kedatangan atau keberangkatan dan/atau waktu yang diperbarui (mengurangi keterlambatan)
  • nomor gerbang
  • nomor counter pendaftaran atau nama maskapai yang menangani pendaftaran, bila tersedia.

Apabila terjadi pertukaran kode, sebuah penerbangan tunggal dapat diwakili oleh sejumlah nomor penerbangan yang berbeda (contohnya LH474 dan AC9099), meskipun satu pesawat tunggal yang mengoperasikan rute tersebut pada waktu itu. Baris-baris dapat diurutkan menurut waktu, nama maskapai, atau kota.

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya