Pulau Bungintende

Bungintende
Koordinat3°8′43″S 122°35′32″E / 3.14528°S 122.59222°E / -3.14528; 122.59222
NegaraIndonesia
Gugus kepulauanSulawesi
ProvinsiSulawesi Tengah
KabupatenMorowali
Luas-
Populasi681 jiwa (2017)

Pulau Bungintende atau Bungintendeh adalah pulau yang terletak dalam wilayah administrasi desa Bungintende, kecamatan Bungku Selatan, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah.

Pulau Bungintende memiliki bentuk mendatar dan dikelilingi pasir putih dan didominasi oleh kelapa. Adapun penamaan pulau ini berasal dari nama orang yang pertama kali menghuni pulau ini.[1]

Penduduk

Pulau ini termasuk dalam kategori pulau berpenghuni dan dihuni oleh 681 jiwa dari 135 keluarga. Rumah penduduk mayoritas berupa rumah panggung dan hanya ada satu bangunan sekolah dasar di pulau ini.[1]

Lihat juga

Referensi

  1. ^ a b Batubara, Rido (2014). Morowali, Sulawesi Tengah. Jakarta: Penerbit Buku Kompas. hlm. 23–41. ISBN 978-979-709-588-8. 
Kembali kehalaman sebelumnya