Pengeringan drumPengeringan drum (bahasa Inggris: drum drying) adalah metode yang digunakan untuk mengeringkan cairan dari bahan baku dengan drum pengering. Dalam proses pengeringan drum, bubur bahan baku dikeringkan pada suhu relatif rendah dalam drum berkapasitas tinggi yang berputar terus-menerus yang menghasilkan lembaran hasil pengeringan drum. Hasil ini digiling menjadi bentuk serpihan atau bubuk jadi. Teknik pengeringan drum modern menghasilkan bahan kering yang dapat segera dibentuk kembali dengan mempertahankan banyak rasa, warna, dan nilai gizi aslinya. Keuntungan dari pengeringan drum adalah kemampuannya untuk mengeringkan makanan kental yang tidak mudah dikeringkan dengan metode lain. Pengering drum dapat dibersihkan dan dibuat higienis, serta mudah dioperasikan dan hanya memerlukan sedikit perawatan.[1] Produk lainnya dapat menggunakan pengeringan drum untuk membuatnya dapat larut dalam air dingin, misalnya pada pati, sereal sarapan, makanan bayi, dan kentang tumbuk instan. Lihat pulaReferensi
|