Meghalaya
Meghalaya (Devanagari: मेघालय), adalah sebuah negara bagian kecil di wilayah timur laut India. Kata "Meghalaya" berasal dari bahasa Hindi dan Sanskerta yang berarti "Rumah Awan". Meghalaya adalah wilayah perbukitan di bagian timur laut India, dengan panjang ±300 kilometer, membujur dari barat ke timur dan lebar ± 100 kilometer, dengan luas wilayah 22.429 km². Jumlah penduduk Meghalaya sebesar 2.175.000 jiwa (sensus tahun 2000) dan 2.966.889 (sensus tahun 2011).[1] Meghalaya dikelilingi oleh Assam disebelah utara, dan berbatasan langsung dengan Bangladesh di bagian selatan. Meghalaya ber-ibu kota Shillong yang dihuni sekitar 300.000 jiwa. DemografiAgama
Referensi
Pranala luar
|