Lucas Piazón
Lucas Domingues Piazon (lahir 20 Januari 1994) adalah seorang pemain sepak bola profesional asal Brasil yang bermain untuk klub Primeira Liga, SC Braga. Dia bisa bermain sebagai penyerang bayangan, gelandang sayap atau gelandang serang. Dia menghabiskan satu dekade di Chelsea, meskipun hanya bermain dalam tiga pertandingan untuk mereka (satu di Liga Utama Inggris), dan dipinjamkan ke tujuh klub di enam negara.[3] Kehidupan awalPiazon lahir di São Paulo, dari pasangan António Carlos Piazon, seorang perwakilan penjualan komersial, dan Marizabel Domingues, seorang pengacara. Dia dibesarkan dengan keuangan yang aman yang memungkinkannya untuk fokus pada sekolah dan sepak bola sekaligus. Dia tumbuh bersama saudara perempuannya, Juliana, yang berumur tiga tahun lebih muda darinya[4] dan merupakan pendukung Chelsea sejak usia dini, bercita-cita untuk bermain untuk mereka suatu hari nanti.[5] Ketika dia masih kecil, keluarga Piazon pindah ke Paraná. Keterampilan sepak bola Piazon mulai berkembang pada usia delapan tahun. Dia mengembangkan minat dalam futsal (sepak bola dalam ruangan) seperti pemain sepak bola Brasil lainnya (seperti Zico dan Ronaldinho). Pada usia 11 tahun, Piazon beralih dari bermain futsal manjadi sepak bola lapangan. Karier klubKarier juniorPiazon bergabung dengan akademi sepak bola Coritiba saat berusia 12 tahun pada tahun 2001. Dia kemudian bergabung dengan akademi Atlético Paranaense pada tahun 2007. Pada tahun 2008, Piazon berhasil membawa Paranaense melaju hingga final Copa do Brasil U-15, namun akhirnya kalah dari São Paulo di pertandingan final. Piazón kemudian bergabung dengan akademi São Paulo. Bersama São Paulo, dia berhasil menjuarai turnamen Piala Utama Manchester United musim 2008–09.[6] Pada 15 Maret 2011, São Paulo mengumumkan Piazon akan bergabung dengan Chelsea pada jendela transfer musim dingin bulan Januari 2012, ketika dia sudah bisa mendapat izin kerja dan menandatangi kontrak profesional. Chelsea mengumumkan bahwa Piazon telah menandatangani kesepakatan pra-kontrak sepuluh hari kemudian.[7] Untuk mendapatkan Piazon, Chelsea harus mengeluarkan biaya sekitar £6,5 juta dan dapat meningkat hingga £10 juta yang bergantung pada sejumlah klausa kontrak.[8][9] Piazon membuat debut bersama tim junior Chelsea dalam kemenangan 4–2 atas Fulham pada 12 November 2011.[10] Dia kembali tampil bersama Chelsea Reserves (tim cadangan Chelsea) saat ditahan imbang 1–1 oleh Swansea City pada 21 November 2011.[11] ChelseaPada 20 Januari 2012, tepat saat dia berusia 18 tahun, Piazon mendapatkan izin kerja sehingga dia dapat bermain untuk tim utama Chelsea. Pada 26 Januari 2012, Piazon menandatangani perpanjangan kontrak hingga tahun 2017.[12] Dia diberikan jersey bernomor punggung 35. Piazon menjadi pemain pengganti di bangku cadangan Chelsea saat pertandingan tandang menghadapi Swansea City pada 31 Januari 2012[13] dan pertandingan kandang menghadapi Manchester United pada 5 Februari 2012.[14] Pada 10 Mei 2012, Piazon terpilih sebagai Pemain Muda Chelsea Terbaik. Sehari sebelumnya, dia tampil untuk tim usia muda Chelsea yang menjuarai Piala FA U-18.[15] Dia kembali menjadi pemain pengganti di bangku cadangan Chelsea pada pertandingan liga terakhir musim 2011–12 menghadapi Blackburn Rovers.[16] Pada 18 Juli 2012, Piazon membuat debut untuk tim utama dalam kemenangan 4–2 atas Seattle Sounders, di sebuah pertandingan pra-musim, di Seattle.[17] Pada 22 Juli 2012, dia mencetak gol pertamanya untuk tim utama Chelsea, dalam hasil imbang 1–1 melawan Paris Saint-Germain di pertandingan persahabatan, di New York.[18] Piazon dimasukkan dalam skuad Chelsea untuk Liga Champions UEFA musim 2012–13 yang terdiri dari 22 pemain, bersama dengan pemain Brasil lainnya, seperti Oscar, David Luiz, dan Ramires.[19][20] Piazon melakukan debut kompetitifnya bersama Chelsea pada 25 September 2012, bermain sebagai starter dan memberikan assist untuk gol Ryan Bertrand dalam pertandingan Piala Liga melawan Wolverhampton Wanderers, yang berakhir dengan kemenangan 6–0 untuk The Blues.[21] Pada 31 Oktober 2012, Piazon memainkan pertandingan keduanya bersama Chelsea saat bermain melawan Manchester United, yang berakhir dengan kemenangan 5–4 untuk Chelsea setelah perpanjangan waktu, dengan Piazon digantikan oleh Eden Hazard pada menit ke-55.[22][23] Pada 23 Desember 2012, dia melakukan debutnya di Liga Utama Inggris dalam kemenangan 8–0 melawan Aston Villa, di mana dia memberikan assist untuk gol Ramires dan mengambil tendangan penalti, namun penalti tersebut berhasil diselamatkan oleh penjaga gawang Aston Villa, Brad Guzan.[24][25] Dipinjamkan ke MálagaPada jendela transfer Januari 2013, Piazon dipinjamkan ke Málaga CF hinga akhir musim 2012–13.[26] Dia membuat debut bersama Málaga pada 24 Januari 2013, bermain sebagai pemain pengganti dalam kekalahan 4–2 di kandang pada pertandingan perempat final Piala Raja Spanyol melawan Barcelona. Pada 16 Februari 2013, dia memberikan assist untuk gol kemenangan yang dicetak oleh Javier Saviola dalam kemenangan kandang 1–0 melawan Athletic Bilbao.[27] Pada 9 Maret 2013, Piazon memberikan assist keduanya untuk Málaga dengan umpan dari tendangan bebas yang mengarah ke Martín Demichelis, yang mencetak gol dengan sundulan dalam hasil imbang 1–1 melawan Real Valladolid.[28] Dipinjamkan ke VitessePada 9 Agustus 2013, Piazon dipinjamkan ke klub Eredivisie, Vitesse, hingga akhir musim 2013–14.[29][30] Pada 17 Agustus 2013, dia melakukan debutnya untuk Vitesse dalam hasil imbang 1–1 melawan Roda JC.[31] Pada 22 September 2013, Piazon mencetak gol pertamanya dalam karier profesionalnya dan untuk Vitesse, mencetak dua gol dalam kemenangan kandang 3–0 melawan PEC Zwolle.[32] Dalam pertandingan Eredivisie berikutnya, melawan NEC, Piazon mencetak gol kemenangan untuk Vitesse pada menit ke-92, dari luar kotak penalti, dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 3–2 pada 29 September 2013.[33] Pada 19 Oktober 2013, dia mencetak dua gol dan memberikan assist untuk gol kemenangan Patrick van Aanholt, saat Vitesse bangkit dari ketertinggalan 2–0 menjadi menang 3–2 saat melawan Heerenveen.[34] Pada 24 November 2013, Piazon mencetak dua gol penalti dalam kemenangan 3–0 atas Go Ahead Eagles.[35] Dalam pertandingan Vitesse melawan PSV pada 7 Desember 2013, Piazon kembali mencetak gol saat Vitesse menang meyakinkan dengan skor 6–2 untuk tetap berada di puncak klasemen Eredivisie.[36] Dipinjamkan ke FrankfurtPada 24 Juli 2014, Piazon bergabung dengan Eintracht Frankfurt, dengan status pinjaman untuk musim 2014–15.[37][38] Pada 2 Agustus 2014, dia mencetak gol pertamanya untuk Frankfurt dalam kekalahan 4–2 melawan Sampdoria dalam sebuah pertandingan persahabatan.[39] Pada 23 Agustus 2014, Piazon melakukan debutnya di Bundesliga dalam kemenangan 1–0 melawan SC Freiburg.[40] Gol Bundesliga pertamanya datang pada 28 September 2014 saat melawan Hamburger SV; setelah masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-86 untuk Stefan Aigner, dia mencetak gol pada menit ke-90 melalui tendangan bebas dari jarak 30 yard untuk memastikan kemenangan 2–1 untuk Frankfurt.[41] Dia mencetak gol keduanya untuk klub pada 15 Februari 2015, dalam kemenangan 1–0 melawan Schalke 04.[42] Dipinjamkan ke ReadingPada 31 Agustus 2015, Piazon bergabung dengan Reading, dengan status pinjaman selama satu musim.[43][44] Pada 11 September 2015, dia melakukan debutnya dan memberikan assist kepada Oliver Norwood dalam kemenangan 5–1 melawan Ipswich Town, masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-77 untuk Matěj Vydra.[45] Lima belas hari kemudian, dia mencetak gol pertamanya untuk Reading dalam kemenangan 2–1 melawan Burnley.[46] Dia mencetak gol pembuka Reading dalam kemenangan 2–1 mereka atas Bolton Wanderers pada 21 November 2015. Kemenangan itu merupakan kemenangan pertama Reading dalam enam pertandingan mereka di Kejuaraan EFL.[47] Pada 19 Januari 2016, dalam pertandingan ulangan ronde ketiga Piala FA melawan Huddersfield Town, dia mencetak gol melalui tendangan bebas dari jarak 20 yard untuk membantu Reading menang dengan skor 5–2.[48] Dalam pertandingan putaran kelima Piala FA melawan West Bromwich Albion, pada 20 Februari 2016, dia masuk sebagai pemain pengganti di menit ke-90+3 dan mencetak gol 45 detik kemudian untuk membantu Reading memenangkan pertandingan dengan skor 3–1.[49][50] Piazon kembali ke Chelsea pada 28 April 2016, seminggu sebelum masa pinjamannya habis.[51] Dipinjamkan ke FulhamPada 31 Agustus 2016, Piazon bergabung dengan Fulham, dengan status pinjaman hingga bulan Januari 2017.[52] Dia melakukan debutnya untuk Fulham dan mencetak gol pertamanya untuk klub dalam kekalahan 2–1 di Piala EFL melawan Bristol City pada 21 September 2016.[53] Dia mencetak gol keduanya untuk Fulham, dalam kemenangan 4–2 melawan Barnsley pada 15 Oktober 2016.[54] Empat belas hari kemudian, dia kembali mencetak gol, dengan mencetak gol ketiga Fulham dalam kemenangan 5–0 atas Huddersfield Town.[55] Pada 17 Januari 2017, masa peminjaman Piazon di Fulham diperpanjang hingga akhir musim 2016–17.[56] Pada 14 Juli 2017, masa peminjaman Piazon diperpanjang untuk satu musim lagi.[57][58] Pada 15 Agustus 2017, Piazon mengalami patah dan dislokasi pergelangan kaki kanannya setelah ditekel oleh pemain Leeds United, Conor Shaughnessy, dalam hasil imbang 0–0 di Elland Road.[59] Dia menjalani operasi dan masa rehabilitasi yang sukses.[60] Pada 20 Januari 2018, dia mencetak satu gol dan membuat assist untuk gol Rui Fonte dalam kemenangan 6–0 Fulham atas Burton Albion.[61] Dipinjamkan ke ChievoPada Januari 2019, Piazon bergabung dengan Chievo Verona, dengan status pinjaman hingga akhir musim 2018–19.[62][63] Dia bermain empat kali bersama Gialloblu sebelum kembali ke Chelsea. Dipinjamkan ke Rio AvePada September 2019, Piazon bergabung dengan Rio Ave, dengan status pinjaman hingga akhir musim 2020–21.[64] Dia membuat debutnya untuk klub pada 15 September 2019, dalam kekalahan kandang 2–4 dari Tondela. Sebelas hari kemudian, dia mencetak gol pertamanya untuk klub, mencetak gol kemenangan Rio Ave saat berhadapan dengan Sporting CP di Piala Liga Portugal, dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 2–1.[65] Pada 10 Januari 2020, dia mencetak gol untuk membantu Rio Ave menang dengan skor 1–0 atas Santa Clara.[66][67] Empat hari kemudian, dia kembali mencetak gol untuk Rio Ave, kali ini dia mencetak gol saat melawan Benfica di Piala Portugal. Namun timnya harus mengalami kekalahan dengan skor 2–3.[68] Piazon memulai musim 2020–21, dengan bermain sebagai starter dalam kemenangan 2–0 melawan Borac Banja Luka di pertandingan putaran kedua kualifikasi Liga Eropa UEFA pada 18 September 2020. [69] Pada pertandingan babak play-off Liga Eropa UEFA melawan AC Milan, dia memberikan assist untuk gol yang dicetak Chico Geraldes. Namun timnya harus tersingkir setelah kalah adu penalti 8–9, dengan Piazon berhasil mengeksekusi penaltinya.[70][71] Dia mencetak dua gol dalam kemenangan 2–0 melawan Moreirense pada 31 Oktober 2020.[72] BragaPada 14 Januari 2021, Piazon bergabung dengan klub Portugal, Braga.[73] Dia menadatangani kontrak berdurasi empat tahun dengan klub tersebut.[3] Dia membuat debut bersama klub barunya 16 Januari 2021, bermain sebagai pemain pengganti dalam kekalahan 2–0 dari Paços de Ferreira. Dia mencetak gol pertamanya untuk Braga pada 5 Februari 2021, dalam kemenangan 2–1 melawan Portimonense di Primeira Liga.[74] Pada pertandingan selanjutnya saat melawan Porto, Piazon masuk sebagai pemain pengganti di menit ke-69 dan memberikan dua assist untuk membantu Braga mengembalikan keadaan dari yang semula kalah 0–2 menjadi hasil imbang 2–2 di Stadion Municipal de Braga.[75] Pada 22 Februari 2021, dia mencetak dua gol dan dua assist, dalam kemenangan 4–2 atas Tondela. Dala pertandingan leg kedua semifinal Piala Portugal melawan Porto pada 4 Maret 2021, dia mencetak satu gol dan memberikan assist untuk membantu Braga menang dengan skor 3–2 dan lolos ke babak final. Pada 23 Mei 2021, dia mencetak gol dalam kemenangan 2–0 atas Benfica di pertandingan final Piala Portugal.[76] Meskipun tampil cukup baik di musim pertamanya dengan membuat 27 penampilan, mencetak enam gol dan membuat lima assist, pada musim 2021–22, Piazon hanya membuat 15 penampilan di semua kompetisi bersama Braga.[77] Dia pun akhirnya dipinjamkan ke klub Brasil, Botafogo. Dipinjamkan ke BotafogoPada 10 Maret 2022, setelah 11 tahun berkarier di luar negeri, Piazon kembali ke Brasil dengan bergabung bersama Botafogo, dengan status pinjaman hingga Juni 2023.[78] Dia membuat debutnya bersama Botafogo dalam pertandingan pembuka Série A klub pada 10 April 2022, bermain pada babak pertama dalam kekalahan 1–3 dari Corinthians.[79] Sepuluh hari kemudian, dia mencetak gol pertamanya untuk klub, dalam kemenangan 3–0 melawan Ceilândia di Copa do Brasil.[80] Dia mencetak gol keduanya untuk klub pada 11 Februari 2023, dalam kemenangan 2–0 melawan Bangu di Campeonato Carioca.[81] Karier internasionalPiazon telah mewakili Brasil di level U-15, U-17, U-20 dan U-23. Pada level U-15, dia membantu timnya meraih tempat kedua dalam Kejuaraan Sepak Bola U-15 Amerika Selatan tahun 2009 di Bolivia, menjadi pencetak gol terbanyak di turnamen itu dengan catatan sepuluh gol. Dalam pertandingan internasional tim nasional U-17 Brasil melawan Paraguay, Piazon mencetak gol luar biasa ketika dia menendang bola dengan kekuatan sedemikian rupa sehingga bola menembus jaring samping gawang, dalam pertandingan yang akhirnya Brasil kalah dengan skor 2–1. Dalam Piala Dunia U-17 FIFA 2011, dia mencetak satu gol dalam hasil imbang 3–3 melawan Pantai Gading. Piazon termasuk dalam skuad U-21 Brasil yang menjadi juara di kompetisi Turnamen Toulon 2014.[82][83] Dia tampil dalam 3 pertandingan dan mencetak satu gol. Pada bulan Juni 2015, Piazon dipanggil masuk ke dalam skuad tim nasional U-22 Brasil oleh pelatih Rogério Micale untuk mengikuti Pesta Olahraga Amerika 2015 di Toronto, Kanada.[84] Dia tampil dalam lima pertandingan dan mencetak satu gol, dengan Brasil meraih medali perunggu.[85] Statistik karier
PrestasiKlubChelsea U-18
Fulham Braga
InternasionalBrasil U-17
Brasil U-20 Brasil U-23
Individual
Referensi
Pranala luar
|