Kenyatta International Convention Centre
Kenyatta International Convention Centre (KICC), dahulu disebut Kenyatta International Conference Centre, adalah gedung berlantai 28 yang berlokasi di Nairobi, Kenya. KICC terletak di alun-alun kota Nairobi, dan menjadi alamat penting bagi sejumlah pegawai pemerintah, termasuk di antaranya adalah senator yang terpilih. Gedung ini dikenal sebagai tempat konferensi, rapat, pameran, dan acara spesial dan dapat didatangi dengan berjalan kaki dari hotel bintang lima. Selama 41 tahun, gedung ini telah menjadi tuan rumah berbagai konferensi, seminar, pameran, dan pertemuan tingkat tinggi. KICC dianggap sebagai satu tempat terbaik untuk menggelar konferensi di Afrika.[6] Ketika selesai dibangun, menara ini merupakan menara tertinggi di Nairobi, tetapi saat ini menara ini sudah kalah tingginya dengan menara-menara lain seperti Teleposta Towers, UAP Old Mutual Tower, Menara Times, dan Menara Britam.[7] Catatan kaki
|