Imamat 11
Imamat 11 (disingkat Im 11) adalah bagian dari Kitab Imamat yaitu kitab ke-3 dalam Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama di Alkitab Kristen. Termasuk dalam kumpulan kitab Taurat yang disusun oleh Musa.[1][2] Teks
StrukturIsi pasal ini mempunyai referensi silang dalam Ulangan 14:3–21
Ayat 13
Ayat ini serta selanjutnya sampai ayat 19 merupakan suatu nas yang diulang dalam Kitab Ulangan, yaitu Ulangan 14:11–18. Kata "burung" diterjemahkan dari kata Ibrani עוֹף (ōf), yang diturunkan dari kata kerja עוּף (uf) yang berarti "terbang; melayang", sehingga mengingat kelelawar (ayat 19) dimasukkan ke dalam golongan ini, maka sebenarnya lebih tepat diterjemahkan sebagai "(sesuatu) yang terbang". Ayat 19Dikutip hampir tepat sama kata per kata dalam Ulangan 14:18, di mana dalam bahasa Ibrani hanya ada perbedaan kecil, yaitu adanya tiga kata sandang "et", masing-masing di depan "burung ranggung", "meragai" dan "kelelawar" pada ayat ini, yang tidak dipakai pada Kitab Ulangan. Kelelawar, pada ayat ini dan Ulangan 14:18, dimasukkan ke dalam golongan העוף (ha-‘ōf); "(sesuatu) yang terbang", atau secara umum diterjemahkan sebagai "burung", tetapi pada Yesaya 2:20 kelelawar ditulis bersama-sama dengan tikus, dan keduanya memang tergolong satu klad Eutheria dan infrakelas Plasentalia dalam klasifikasi biologi modern. Ayat 44
Pengarahan mengenai makanan yang haram dan halal di pasal ini rupanya diberikan untuk alasan-alasan kesehatan, tetapi juga sebagai patokan untuk menolong Israel agar tetap terpisah dari masyarakat fasik di sekitar mereka (Ulangan 14:1–2). Pengarahan mengenai makanan ini tidak lagi mengikat orang percaya dalam masa Perjanjian Baru, karena Kristus telah menggenapi makna dan tujuannya (Matius 5:17; 15:1–20; Kisah Para Rasul 10:14–15; Kolose 2:16; 1 Timotius 4:3). Akan tetapi, prinsip-prinsip yang terwujud dalam peraturan ini masih berlaku sekarang.
Semua aspek kehidupan harus diatur oleh kehendak Allah (1 Korintus 10:31).[6] Lihat pula
Referensi
Pranala luar
|