Ersan İlyasova

Ersan İlyasova (lahir 15 Mei 1987) adalah pemain bola basket profesional berkebangsaan Turki yang bermain untuk Utah Jazz di kompetisi National Basketball Association (NBA). Ia sebelumnya bermain di Turki, Spanyol, dan NBA Development League.

Ersan İlyasova
İlyasova dengan the Hawks tahun 2017
No. 23 – Philadelphia 76ers
PosisiPower forward
LigaNBA
Informasi pribadi
Lahir15 Mei 1987 (umur 37)
Eskişehir, Turkey
KebangsaanTurki
Tinggi6 ft 10 in (2,08 m)
Berat235 pon (107 kg)
Informasi karier
Draf NBA2005 / Babak: 2 / Urutan pemilihan: ke-36 secara keseluruhan
Dipilih oleh Milwaukee Bucks
Karier bermain2003–sekarang
Riwayat karier
2003–2004Yeşilyurt
2004–2005Ülkerspor
20052007Milwaukee Bucks
2005–2006Tulsa 66ers
2007–2009FC Barcelona
20092015Milwaukee Bucks
2011Anadolu Efes
2015–2016Detroit Pistons
2016Orlando Magic
2016Oklahoma City Thunder
2016–2017Philadelphia 76ers
20172018Atlanta Hawks
2018–presentPhiladelphia 76ers
Prestasi dan pencapaian karier
Statistik pemain di NBA.com
Statistik pemain di Basketball-Reference.com
Medali
Men's basketball
Mewakili Turki Turkey
FIBA World Championship
Medali perak – tempat kedua 2010 Turkey

Karier profesional

Turki (2003 - 2005)

Setelah bermain untuk Yeşilyurt di liga divisi dua Turki selama musim 2003–04, İlyasova melangkah ke Liga Bola Basket Turki untuk musim 2004-05 dengan Ülkerspor, mengumpulkan rata-rata 4,5 poin dan 3,2 rebound dalam sebelas pertandingan.

Milwaukee Bucks (2005-2007)

İlyasova dipilih oleh Milwaukee Bucks pada pilihan ke-36 secara keseluruhan draft NBA 2005. Pada bulan Juli 2005, Ia bergabung dengan Bucks untuk NBA Summer League 2005. Pada tanggal 22 Agustus 2005, Ia menandatangani kontrak dengan Milwaukee Bucks. Pada tanggal 14 November 2005, ia ditugaskan ke Tulsa 66ers dari NBA Development League, sebuah tugas yang berlangsung sepanjang musim 2005–06. Dalam 46 pertandingan untuk 66ers, Ia mencatat rata-rata 12,5 poin, 7,0 rebound dan 1,0 assist per game. İlyasova membuat debut NBA untuk Bucks pada tanggal 1 November 2006 dalam kemenangan 105-97 atas Detroit Pistons. Pada musim 2006–07, Ia memainkan 66 pertandingan untuk Bucks, rata-rata 6,1 poin dan 2,9 rebound per game. Pada Juni 2007, Bucks mengajukan tawaran kualifikasi ke İlyasova untuk menjadikannya agen bebas terbatas.

Catatan kaki

Kembali kehalaman sebelumnya