Dorsa Derakhshani


Dorsa Derakhshani
Derakhshani pada tahun 2017
Asal negaraIran
Amerika Serikat
Lahir15 April 1998 (umur 26)
Teheran, Iran
GelarMaster Internasional (2016)
Grandmaster Wanita (2016)
Rating tertinggi2405 (Juli 2016)

Dorsa Derakhshani (bahasa Persia: درسا درخشانی; lahir 15 April 1998) adalah pecatur Iran yang mewakili Amerika Serikat sejak September 2017..[1] Dia dianugerahi gelar Grandmaster Wanita dan Master Internasional pada tahun 2016.

Karier catur

Dorsa Derakhshani memenangkan tiga medali emas di Kejuaraan Catur Muda Asia, pada tahun 2012 (di divisi Putri U14),[2] 2013, dan 2014 (di putri U16).[3] Dia bermain untuk tim Iran di divisi wanita Piala Asia pada tahun 2012[4] dan 2014.[5]

Derakhshani juga memenuhi syarat untuk gelar Pelatih FIDE pada tahun 2016[6] dan merupakan jurnalis FIDE yang terakreditasi.

DDerakhshani adalah pembicara di TedxTalk di München, Jerman pada Juli 2019.[7]

Konflik dengan Federasi Catur Iran

Pada Februari 2017,[8] Federasi Catur Iran[9] melarang Derakhshani bermain untuk tim nasional Iran atau bermain di turnamen apa pun di Iran karena "merugikan kepentingan nasional", setelah dia bermain di Festival Catur Gibraltar 2017 (ketika dia masih menjadi penduduk sementara Spanyol) tanpa mengenakan hijab. Kakak laki-lakinya yang berusia 15 tahun, Borna, yang merupakan Master FIDE, juga dilarang bermain melawan grandmaster Israel bernama Alexander Huzman di putaran pertama turnamen yang sama. Derakhshani sebelumnya bermain di beberapa turnamen tanpa hijab.[10][11] Dorsa hanya melakukan satu wawancara sebagai tanggapan atas pemberitaan viral media, ke Chess.com.[12] Dia juga menulis artikel untuk The New York Times pada akhir tahun 2017.[13]

Transfer ke Universitas Saint Louis

Setelah pelarangan, Derakhshani menerima tempat di Universitas Saint Louis untuk belajar Biologi di jalur pra-kedokteran, memenangkan beasiswa untuk bermain di Tim Catur Universitas Saint Louis.[14] Anggota penting lainnya dari tim[15] termasuk Alejandro Ramírez sebagai pelatih. Karena itu, Derakhshani mulai bermain untuk Amerika Serikat pada 2017. Tim catur Saint Louis memenangkan perak pada kejuaraan catur antar perguruan tinggi Pan American 2017.[16] Dia bermain di Kejuaraan Catur Wanita Amerika Serikat 2018.[17] Pada 2019, ia menemani timnya meraih perunggu dalam Undangan Catur Universitas Bergengsi Dunia di Tianjin, Republik Rakyat Tiongkok.[18] dan dia secara individu, mencapai peringkat kedua di tiga turnamen.

Referensi

  1. ^ Player transfers in 2017. FIDE.
  2. ^ "Asian Youth Chess Championship 2012 Under 14 Girls". www.chess-results.com. Diakses tanggal 2017-09-11. 
  3. ^ Banjan, Priyadarshan (2014-11-24). "Asian Youth Championship". Chess News. ChessBase. Diakses tanggal 2017-09-11. 
  4. ^ "Asian Nations Chess Cup 2012 – Complete Lineups". Chessdom. 2012-05-17. Diakses tanggal 2017-09-11. 
  5. ^ "Chinese men crush Vietnam, Indian women beat Iran-B" (PDF). Asian Nations Cup Bulletin. 5. 2014-05-24. 
  6. ^ Dorsa Derakhshani's FIDE card
  7. ^ Take your freedom of choice seriously | Dorsa Derakhshani | TEDxYouth@München (dalam bahasa Inggris), diakses tanggal 2019-08-25 
  8. ^ Chess prodigy moves west to play hijab-free, The Australian, October 10, 2017
  9. ^ "Iranian Chess Federation". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-06-29. Diakses tanggal 2020-12-01. 
  10. ^ Iran bans teenage chessplayers for "harming national interests", ChessBase, 21 February 2017
  11. ^ Mike Klein,Ousted Iranian Player: 'My Wardrobe Should Not Be Anyone's Business!', Chess.com, 28 February 2017
  12. ^ Klein, Mike. "Ousted Iranian Player: 'My Wardrobe Should Not Be Anyone's Business!'". Chess.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-26. 
  13. ^ Derakhshani, Dorsa (2017-12-29). "Why I Left Iran to Play Chess in America". The New York Times (dalam bahasa Inggris). ISSN 0362-4331. Diakses tanggal 2020-03-26. 
  14. ^ "Saint Louis University Chess". Saint Louis University. Diakses tanggal May 18, 2020. 
  15. ^ "About the SLU Chess Team". Saint Louis University. Diakses tanggal May 18, 2020. 
  16. ^ "Results in at Pan-Ams: Webster Wins Sixth Title". US Chess. 31 December 2017. Diakses tanggal 9 April 2019. [pranala nonaktif permanen]
  17. ^ Saint Louis Chess Club, Pairings & Results - 2018 Women's Championship, uschesschamps.com, April 2018
  18. ^ "提示". Diakses tanggal May 18, 2020. 

Pranala luar

Sunting ini di Wikidata


Kembali kehalaman sebelumnya