Cytus

Cytus
Diterbitkan diJanuary 12, 2012
Versi
3.0.1 (iOS) Edit nilai pada Wikidata
GenreRhythm game
Karakteristik teknis
Sistem operasiAndroid dan iOS Edit nilai pada Wikidata
PelantarAndroid, PlayStation Vita dan iOS Edit nilai pada Wikidata
MesinUnity (mesin permainan) Edit nilai pada Wikidata
ModePermainan video pemain tunggal Edit nilai pada Wikidata
Formatunduhan digital Edit nilai pada Wikidata
Metode masukanlayar sentuh Edit nilai pada Wikidata
Informasi pengembang
PengembangRayark Games
PenerbitRayark Games
Informasi tambahan
Situs webrayark.com… Edit nilai pada Wikidata
MobyGamescytus Edit nilai pada Wikidata
Id. SubredditCytus Edit nilai pada Wikidata
X: cytusrayark Modifica els identificadors a Wikidata
Portal permainan video
Sunting di Wikidata • L • B • PW
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Cytus adalah permainan video ritme ang dikembangkan oleh Rayark Games, pengembang indie asal Taiwan. Permainan ini pertama kali rilis di platform iOS pada 12 Januari 2012. Kemudian permainan ini di rilis di Android pada 7 Agustus 2012. untuk PlayStation Vita dan PlayStation Mobile, berjudul Cytus: Lambda, dirilis pada tanggal 26 Juni 2013.[1] Versi arcade berjudul Cytus: Omega bekerjasama dengan Capcom ini diungkapkan di Japan Amusement Expo pada Februari 2015[2] dan diuji coba pada Juli 2015.[3]

Plot

Nama Cytus diambil dari kata Cocytus, dalam mitologi yunani adalah sungai ratapan dan terletak di dunia bawah. Cytus memiliki plot cerita yang dibawa melalui 10 chapter utama serta prolog.[4] Cerita ini berkisah protagonis, Vanessa, yang tinggal di sebuah dunia abad-22 di mana robot dengan kenangan manusia adalah makhluk hidup yang tersisa sementara manusia hidup dibunuh oleh virus mutan. Karena memori yang terbatas, emosi manusia disimpan dalam bentuk musik dalam "Cytus", dan dengan memainkan lagu-lagu, robot mampu menghidupkan kembali emosi manusia mereka.

Alur permainan

Mode utama Cytus memiliki fitur Scan Line Aktif, sebuah garis hitam yang bergerak naik dan turun di layar.[5][6] Pemain menekan benda berbentuk lingkaran, disebut sebagai Notes, saat Scan Line Aktif melewati mereka, mengikuti musik.

Ada tiga jenis Notes yang digunakan. Klik Note, Note berbentuk lingkaran tunggal, membutuhkan menekan objek tepat waktu. Drag Note, trek note terus menerus, membutuhkan menariknya sepanjang jalur. Hold Note, Note dengan pita meteran panjang, membutuhkan menahan note sampai meteran ini penuh. Note saat menekan garis naik berwarna biru dan ungu, sedangkan saat garis turun berwarna kuning dan hijau.[6]

Setiap note dinilai oleh akurasi Perfect, Good, Bad atau Miss. semakin bagus akurasi, semakin besar skor yang diberikan. Skor maksimum 1.000.000, dan minimal 700.000 untuk menyelesaikan stage.[6] Stelah stage selesai, beberapa metrik disediakan untuk menunjukkan performa pemain, termasuk skor, dan jumlah hit.

Lagu yang dapat dimainkan

Cytus mencakup lebih dari 100 lagu yang tersedia untuk dimainkan dalam permainan, mencakup berbagai genre termasuk musik pop, musik trance dan drum dan bass.Musik disusun dan dilakukan oleh komposer independen dan artis dari Taiwan, Hong Kong, Jepang dan Korea Selatan. engine Vocaloid juga digunakan.[6][7] Sejumlah lagu juga memiliki versi alternatif selain versi normal. Ini dapat disebut dengan berinteraksi dengan artwork lagu di layar pilihan lagu. Gesture digunakan termasuk menekan, menggeserkan dan menahan pada timing yang tepat.

Cytus juga mencakup serangkaian lagu-lagu dengan gambaran dari plot yang menyeluruh. secara kolektif bernama Cytus: Alive, ditambahkan di versi 6.0 pada bulan Juli tahun 2014.[8] Tidak seperti lagu normal, Cytus: Alive berisi tambahan plot animasi selama bermain.

Rilis dan harga

Cytus tersedia di App Store and Google Play. Versi lengkap tersedia Pembelian dalam aplikasi untuk pemain yang ingin membeli chapter tambahan dari lagu yang dimainkan.

Dirilisnya di Google Play gratis tetapi memiliki timer cooldown sebelum memulai setiap lagu. Cooldown akan dihapus ketika membeli versi lengkap.[9]

PlayStation Vita dan PlayStation Mobile berjudul Cytus: Lambda termasuk chapter eksklusif Prolog: Live, yang tidak sama dengan yang ada di smartphone. Sebuah video teaser dirilis ke YouTube sebelum rilis pada 7 Juni 2013.[10]

Rencana Jutaan Unduhan

Rayark Games mengumumkan Million Downloads Plan (Hanzi: 百首新歌,百萬下載; harfiah: 'hundred new songs, million downloads') dibangun dari "illegal piracy harming the sales figures of Cytus".[9][11] Mulai dari versi 2.0.0, chapter 10-lagu akan tersedia untuk semua pemain secara gratis untuk setiap 100.000 download dicapai, sampai satu juta download atau sepuluh chapter.[12][13] Rencana ini terpenuhi dengan Versi 8.0, dirilis pada bulan Juli 2015, membuka sepuluh chapter secara gratis, termasuk Chapter Million menampilkan remix dari lagu-lagu sebelumnya.[14][15]

Media Lainnya

Beberapa soundtrack Cytus telah dirilis baik di iTunes dan di CD fisik, menampilkan musik yang dimainkan dan latar belakang komposisi dari permainan.[16] Cytus -Prologue-, rilis pada 1 April 2012,[17] Cytus -Hindsight- pada 10 December 2013,[18] dan Cytus -Foresight- pada 28 December 2013.[19] Sebuah album Cerita disebut

Cytus -Alive- juga telah dirilis pada tanggal 20 Agustus 2012; album fitur lagu disusun oleh Sta dan Cranky dengan nama yang sama dengan sepuluh chapter permainan. Setiap lagu sesuai dengan setiap chapter dalam plot cerita.[20]

Code: Cytus

Code: Cytus (Hanzi: 柯基托斯) adalah permainan video produksi panggung musik multimedia berdasarkan kisah Cytus, diproduksi oleh Divertimento Media (Hanzi: 樂乎乎工作坊) saat ditugaskan oleh Quanta Arts Foundation (Hanzi: 廣藝基金會).[21] Produksi ini menampilkan empat pertunjukan pada bulan November 2014 di Taiwan.

Cytus 2

[22]Trailer terbaru Cytus 2 menunjukkan beberapa informasi terkini mengenai alur dari permainan terbaru Cytus yakni beberapa tampilan skin notes baru, story, serta karakter yang jauh berbeda dibanding prequelnya. Setelah lama menunggu dari tahun 2015 yang lalu, akhirnya ada kejelasan untuk tanggal rilis Cytus 2 yaitu Januari 2018.

Referensi

  1. ^ "收錄獨佔新章節《Cytus: Lambda》今日上架". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-12. 
  2. ^ Inc., Aetas. "アーケード進出はRayarkの念願だった――新作音ゲー「Cytus OMEGA」のサウンドディレクターIce氏に,JAEPO会場でちょっとだけ話を聞いてみた". 4Gamer.net. Diakses tanggal 2016-10-12. 
  3. ^ "雷亞與 CAPCOM 攜手合作 大型電玩版《Cytus Ω》7 月 11 / 12 日日本舉辦首次場測". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-12. 
  4. ^ "Cytus│the Official Website". Cytus│the Official Website. Diakses tanggal 2016-10-12. 
  5. ^ Inc., Aetas. "美麗イラストで彩られたリズムアクション。スマートフォン向け「Cytus」を紹介する「(ほぼ)日刊スマホゲーム通信」第363回". 4Gamer.net. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  6. ^ a b c d Inc., Aetas. "美麗イラストで彩られたリズムアクション。スマートフォン向け「Cytus」を紹介する「(ほぼ)日刊スマホゲーム通信」第363回". 4Gamer.net. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  7. ^ http://gnn.gamer.com.tw/2/61612.html
  8. ^ "《Cytus》6.0 改版更新上線 追加全新故事章節與 Cytus Alive 劇情歌曲". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  9. ^ a b "《Cytus》2.0 改版內容公開 「百首新歌,百萬下載」計畫全面啟動". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  10. ^ Rayark Inc. (2013-06-06), Cytus Lambda Teaser, diakses tanggal 2016-10-13 
  11. ^ "Cytus million downloads plan". www.rayark.com. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  12. ^ "付費下載突破 60 萬《Cytus》實裝 6.1.0 改版 第九章免費開放". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  13. ^ "雷亞遊戲邀請百名粉絲參與 Open House 活動 現場宣布《Cytus》全新章節今晚推出". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  14. ^ "雷亞 Open House 活動公開《Cytus》《DEEMO~最終演奏~》最新情報". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  15. ^ "《Cytus》8.0 更新上線 百萬下載紀念章節免費開放 同步推出台灣主題章節". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  16. ^ "由雷亞遊戲舉辦的《Cytus》Live Concert 將於本週六晚間轉播". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  17. ^ "Cytus -The Prologue- - VGMdb". vgmdb.net. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  18. ^ "Cytus-Hindsight- by Various Artists on Apple Music". iTunes. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  19. ^ "Cytus -Foresight- - VGMdb". vgmdb.net. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  20. ^ "Cytus - Alive by Various Artists on iTunes". iTunes. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  21. ^ "多媒體電玩音樂劇場「柯基托斯 Code: Cytus」11 月在台演出". 巴哈姆特電玩資訊站. Diakses tanggal 2016-10-13. 
  22. ^ "Noobstation - Game Portal Media - Japanese Pop Culture News". noobstation.net (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-12-10. [pranala nonaktif permanen]

Lihat Juga

  • Deemo, game ritme lain oleh pengembang yang sama.

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya