Academy Awards ke-64
Acara Academy Awards ke-64, yang diadakan oleh Academy of Motion Picture Arts and Sciences (AMPAS), memberikan penghargaan untuk film-film terbaik pada 1991 di Amerika Serikat dan diselenggarakan pada 30 Maret 1992, di Dorothy Chandler Pavilion di Los Angeles yang dimulai pada pukul 6:00 p.m. WSP / 9:00 p.m. SWT. Pada acara tersebut, Academy of Motion Picture Arts and Sciences mempersembahkan Academy Award (umumnya disebut sebagai Oscar) dalam 23 kategori. Acara tersebut, yang ditayangkan di Amerika Serikat oleh ABC, diproduksi oleh Gil Cates dan disutradarai oleh Jeff Margolis. Aktor Billy Crystal membawakan acara tersebut untuk tahun ketiga berturut-turut.[6] Tiga minggu sebelumnya, dalam sebuah acara yang diadakan di Century Plaza Hotel di Los Angeles pada 7 Maret, Academy Awards for Technical Achievement dipersembahkan oleh pembawa acara Tom Hanks.[7] The Silence of the Lambs memenangkan lima penghargaan termasuk Best Picture.[8] Pemenang lainnya meliputi Terminator 2: Judgment Day dengan empat penghargaan, Beauty and the Beast, Bugsy, dan JFK dengan dua penghargaan, dan City Slickers, Deadly Deception: General Electric, Nuclear Weapons and Our Environment, The Fisher King, In the Shadow of the Stars, Manipulation, Mediterraneo, Session Man, dan Thelma & Louise dengan satu penghargaan. Penayangannya di televisi ditonton lebih dari 44 juta penonton di Amerika Serikat. Pemenang dan nomineeNominee-nominee untuk Academy Awards ke-64 diumumkan pada 19 Februari 1992, pukul 5:38. PST (13:38 UTC) di Samuel Goldwyn Theater, Beverly Hills, California, oleh Karl Malden, presiden Academy, dan pemeran Kathleen Turner.[9] Bugsy memimpin sebuah nominee dengan sepuluh nominasi; JFK meraih peringkat kedua dengan jumlah delapan.[10] Para pemenang diumumkan dalam acara penghargaan pada 30 Maret 1992. The Silence of the Lambs menjadi film horor pertama yang memenangkan Film Terbaik dan film pertama yang dirilis pada video rumah sebelum memenangkan penghargaan tersebut.[11] Selain itu, film tersebut menjadi film ketiga yang memenangkan kategori-kategori besar "Big Five" untuk film, penyutradaraan, pementasan akting utama, dan penulisan naskah. Dua film lainnya yang mengalami nasib tersebut adalah film tahun 1934 It Happened One Night dan film tahun 1975 One Flew Over the Cuckoo's Nest.[12][13] Beauty and the Beast meraih nominasi Film Terbaik pertama untuk sebuah film fitur animasi.[14] John Singleton dari film Boyz n the Hood menjadi Afrika-Amerika pertama yang dinominasikan untuk Sutradara Terbaik dan nominee termuda dalam kategori tersebut.[11] Masing-masing dinominasikan untuk Aktris Pendukung Terbaik dan Aktris Utama Terbaik, Diane Ladd dan Laura Dern menjadi ibu dan putri pertama yang dinominasikan pada tahun yang sama.[11] PenghargaanPara pemenang ditempatkan pada bagian pertama, ditulis tebal dan ditandai dengan belati ganda ().[15] Academy Honorary AwardIrving G. Thalberg Memorial AwardPresenter dan pementasOrang-orang berikut ini mempersembahkan penghargaan atau mementaskan musik:[18] Presenters (in order of appearance)
Informasi acaraMenyusul kesuksesan Academy Awards ke-63 yang memenangkan beberapa Emmy, AMPAS mengundang kembali Gil Cates untuk tahun ketiga berturut-turut.[19][20] Ia mengisi acara tahun 1992 dengan tema "Pure Joy of the Movies" (Kesenangan Murni dari Perfilman) dengan menjelaskan bahwa "Perfilman menyediakan kita dengan tawa, romansa, petualangan dan pemahaman mendalam dari diri kita sendiri. Dengan seluruh peristiwa-peristiwa luar biasa yang terjadi saat ini, kita tersanjung masih dapat menyaksikan sebuah film."[21][22] Sebulan sebelum acara. Cates merekrut pemeran dan komedian Billy Crystal memandu acara tersebut untuk tahun ketiga.[23] Menurut kolumnis Variety Army Archerd, Crystal berencana untuk menampilkan adegan lompat indah sebagai bagian pemanduannya pada permulaan acara. Namun, adegan tersebut dibatalkan karena biaya asuransi yang tinggi untuk Academy dan Crystal sedang terserang flu.[24] Sebagai gantinya, Crystal, yang mengenakan topeng Hannibal Lecter dari The Silence of the Lambs, digotong ke atas panggung oleh dua pria.[25] Beberapa orang lain terlibat dalam produksi acara tersebut. Koreografer Debbie Allen menaungi pementasan nominee Lagu Terbaik dan lagu dansa Musik Asli Terbaik.[26] Komponis film dan musisi Bill Conti menjabat sebagai pengarah musik acara tersebut.[27] Sejalan dengan tema acara tersebut, Chuck Workman membuat sebuah cuplikan yang menampilkan adegan-adegan film terkenal dari masa lalu dan saat ini.[28] Penampilan box office dari para nomineePada waktu pengumuman nominasi pada 19 Februari, keuntungan kombinasi dari lima nominee Film Terbaik di box office AS adalah $393 juta dengan rata-rata $78.7 juta per film.[29] The Silence of the Lambs adalah peraih tertinggi diantara nominee-nominee Film Terbaik dengan $130.7 juta dalam penerimaan box office domestik.[29] Film tersebut disusul oleh Beauty and the Beast ($106.6 juta), The Prince of Tides ($59.3 juta), JFK ($58.1 juta), dan terakhir Bugsy ($38.9 juta).[29] Dari 50 film berkeuntungan tertinggi pada tahun tersebut, 72 nominasi diberikan kepada 15 film diantaranya. Hanya Silence of the Lambs (ke-3), Beauty and the Beast (ke-6), Cape Fear (ke-10), The Prince of Tides (ke-18), JFK (ke-21), Boyz n the Hood (ke-22), Thelma and Louise (ke-27), The Fisher King (ke-30), dan Bugsy (ke-32) dinominasikan untuk Film Terbaik, penyutradaraan, akting, atau penulisan naskah. Hit-hit box office 50 besar lainnya yang meraih nominasi adalah Terminator 2: Judgment Day (ke-1), Robin Hood: Prince of Thieves (ke-2), Hook (ke-5), The Addams Family (ke-7), Backdraft (ke-12), dan Star Trek VI: the Undiscovery Country (ke-13).[30] LGBT dalam protes filmBeberapa hari sebelum acara, kelompok-kelompok penggiat LGBT seperti Queer Nation dan Out in Film mengumumkan rencana untuk memajukan protes di luar Dorothy Chandler Pavilion.[31] Organisasi-organisasi tersebut menyerukan keluhan mereka terhadap pelecehan dan penggambaran tak semestinya dari kaum homoseksual dalam film-film seperti The Silence of the Lambs, JFK, dan film mendatang Basic Instinct.[32][33] Jurubicara Queer Nation, Rick Wilson berkata bahwa para pengunjuk rasa "akan menghentikan kendarana-kendaraan yang melaju ke acara Oscar. Ini dapat menghambatnya". Wilson juga mengumumkan rancana untuk megganggu proses di dalam teater.[34] Tanggapannya, produser Gil Cates berkata, "Orang manapun dapat protes soal hal apapun yang mereka inginkan di luar acara." Namun ia berkata bahwa "tanggapan generik" standar untuk beberapa hal terjadi pada acara tersebut di depan kamera, "akan dipotong dengan sebuah iklan."[34] Selain itu, jurubicara Oscar Bob Werden menambahkan bahwa meskipun rencana-rencana keamanan tak akan seketat tahun sebelumnya, para perwira polisi dan pemadam kebakaran akan dikerahkan untuk menghalau unjuk rasa tersebut.[32] Pada hari penyiaran, beberapa pengunjuk rasa membawa berbagai tulisan-tulisan yang berisi pernyataan-pernyataan seperti "Stop Hollywood's Homophobia" (Hentikan Homofobia di Hollywood) dan "Hollywood Stop Censoring Our True Queer Lives" (Hollywood Hentikan Penyensoran Kehidupan Queer Kami yang Sebenarnya).[35] Seseorang yang menjual tiket untuk acara tersebut memasang statistik terkait AIDS dalam protes saat John Candy mengenalkan pementasan Lagu Terbaik.[36] Para pengunjuk rasa dihalau oleh keamanan tanpa penangkapan apapun, maupun penindakan saat siaran tersebut.[35] Ulasan kritisAcara tersebut meraih sambutan positif dari sebagian besar publikasi media. Kritikus film The New York Times Janet Maslin menyatakan bahwa siaran tersebut "hidup secara tak terkarakteristik." Ia juga memuji pemandu acaranya Crystal dengan berkata bahwa monolog pembukanya "menghimpun nada ikonoklastik dan cerdas pada sore itu."[37] Kolumnis Scott Williams dari Associated Press menulis bahwa "Crystal sejalan dengan momen yang ia bawakan di atas panggung dan memukai audien dengan mengenakan topeng wajah dari demonik Hannibal 'The Cannibal' Lecter dari The Silence of the Lambs, yang meraih penghargaan Film Terbaik."[38] Ray Richmond dari Orange County Register menyatakan bahwa Crystal "adalah seorang pemandu acara Oscar yang luar biasa yang bekerja selama yang ia inginkan."[39] Rating dan sambutanSiaran Amerika di ABC tersebut meraih sekitar 44.44 juta orang selama masa penayangannya, yang meningkat 5% dari acara tahun sebelumnya.[40] Acara tersebut juga meraih rating Nielsen yang lebih tinggi ketimbang acara sebelumnya dengan 29.84% rumah tangga menyaksikan atas 50.26 pembagian.[41] Selain itu, acara tersebut juga meraih rating demo 18-49 yang lebih tinggi dengan 20.71 rating atas 39.51 pembagian di kalangan penonton dalam demografi tersebut.[41] Pada Juli 1992, presentasi acara tersebut meraih sembilan nominasi di Primetime Emmy ke-44.[42] Pada bulan berikutnya, acara tersebut memenangkan tiga nominasi untuk Penulis Terbaik pada sebuah Program Varietas (Hal Kanter, Buz Kohan, Billy Crystal, Marc Shaiman, David Steinberg, Robert Wuhl, Bruce Vilanch), Pengarahan Musik Terbaik (Bill Conti, Jack Eskew, Julie Giroux, Ashley Irwin, Hummie Mann), dan Rancangan Kostum Terbaik pada sebuah Program Musik atau Varietas (Raymond Aghayan).[43] Referensi
Daftar pustaka
Pranala luar
|